Kakorlantas: Tol Cipali KM 122 Ambles, Proses Perbaikan 20 Hari

JAKARTA - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Istiono menyebut ruas tol Cipali di KM 122 dari Cirebon arah Jakarta yang ambles sudah dalam proses perbaikan. Ditargetkan proses perbaikan jalan ambles d Tol Cipali rampung sekitar 20 hari

"Target perbaikan itu 20 hari tadi diskusikan dengan BPJT dan Binamarga Kementerian PUPR," kata Istiono kepada wartawan, Selasa, 9 Februari.

Selama proses perbaikan di KM 122 Tol Cipali, Polri akan memberlakukan contraflow untuk memecah kemacetan yang terjadi. Skema ini dilakukan mulai dari KM 117 hingga KM 126.

"Kami berkoordinasi dengan BPJT dan Kementerian PUPR, yaitu melakukan contraflow dari KM 126 sampai 117. Ini diharapkan lalu lintas yang dari Semarang ke Jakarta bisa tertangani dengan cepat dan baik," kata Irjen Istiono.

Sementara hari ini diberlakukan contraflow sepanjang 1 kilometer yang dimulai dari KM 122 hingga KM 123.

Irjen Istiono menyebut persoalan di ruas Tol Cipali bukan hanya soal jalan ambles di KM 122. Ada juga banjir di KM 36.

Pengendara yang melintas di Tol Cipali diminta waspada dan berhati-hati.

"Jalur Pantura pun banjir, Karawang banjir, Subang banjir. Ini tuh jadi beban. Jalan itu jadi beban satu satunya jalan yang akan dilalui. Tentunya ini masih bisa kita kelola dengan contraflow ini bisa ditangani," kata dia.

Jalur Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 122 dari Cirebon arah Jakarta ambles dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan. Penyebab amblesnya jalan masih diselidiki.