Bandara hingga Tempat Wisata di Bali Jadi Titik Pengamanan Aparat saat KTT AIS
JAKARTA - Polri menggelar Operasi Tribrata Agung 2023 guna mengamankan penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island State (AIS) Forum 2023 di Bali pada 10-11 Oktober 2023.
Kasatgas Tindak Operasi Tribrata Agung 2023 Brigjen Pol Waris Agono menuturkan pihaknya memetakan sejumlah titik pegamanan selama forum internasional tersebut berlangsung.
Beberapa titik yang menjadi perhatian pengamanan yakni Bandara, jalur perjalanan para delegasi hingga venue KTT AIS Forum 2023 berlangsung.
"Kemudian ada juga tempat wisata manakala di sela-sela waktu ada delegasi yang melakukan kunjungan ke tempat wisata dan tempat belanja itu kita sterilisasi dan dilakukan pengamanan," kata Waris dalam keterangannya, Minggu, 8 Oktober.
Selain pengamanan di Bali, Polri juga melakukan pengamanan di jalur penyebrangan laut. Wilayah sekitar seperti Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Jawa Timur juga melakukan pengamanan dengan menggelar kegiatan kepolisian rutin yang ditingkatkan.
Waris menginstruksikan para personel yang bertugas selalu ingat prinsip pelaksanaan tugas yakni prosedural, profesional, dan proporsional. Anggota juga diingatkan agar menghormati hak asasi manusia dan humanis, sehingga tindakan tidak boleh berlebihan.
"Kecuali ada ancaman yang sifatnya agresi segera. Kalau masih pasif dan aktif tidak perlu dengan kekerasan yang berlebihan. Kita awali dengan imbauan. Tapi kalau tidak diindahkan kita lakukan dengan penindakan tangan kosong lunak yakni kita evakuasi," ujarnya.
Dalam Operasi ini, Polri membagi beberapa Satgas salah satunya Satgas Tindak. Waris berujar, Satgas Tindak sudah melakukan persiapan pengamanan seminggu sebelum penyelenggaraan KTT AIS Forum 2023.
"Kami sudah melakukan persiapan pengamanan ini dari jauh hari, bahkan kami sudah satu minggu lalu sudah melakukan pergeseran sarana prasarana kesini untuk melakukan persiapan," ungkap dia.
Baca juga:
- Admin Akun @dedekkugem Jual Konten Pornografi Mirip Rebecca Klopper, Untung Rp10 Juta per Bulan
- Oknum Paspampres dan 2 Anggota TNI Diduga Bunuh Warga Sipil Tak Digaji Sejak Jadi Tersangka
- Mahfud MD Dahului KPK Sebut Syahrul Yasin Limpo Tersangka, Firli Bahuri Tertawa
- Mundur dari Mentan di Tengah Dugaan Korupsi, SYL: Capek Banget Hadapi Ini Semua, Saya Harap Tak Ganggu Kinerja Presiden
Waris menjelaskan Satgas Tindak ini nantinya akan bertugas mengantisipasi, menangani dan menindak apabila terjadi peristiwa yang bersifat kontingensi selama pergelaran KTT AIS Forum 2023.
"Seperti konflik sosial, terorisme, atau kejahatan yang menggunakan senpi, bahan peledak, bom dan drone yang tidak terdaftar dalam forum antidrone yang sudah disepakati," katanya.
Dalam pengamanannya, Command Center 91 nantinya akan menggunakan 18 aplikasi, mulai dari pemantauan penerbangan pesawat delegasi, kondisi cuaca hingga kondisi di lapangan. Ada juga aplikasi face recognition yang berisi database daftar pencarian orang (DPO) atau orang yang dicurigai guna mencegah terjadinya tindak pidana.