30 Ribu Ekor Ayam Hangus Terpanggang Api di Agam, Damkar Terjunkan 5 Unit Mobil dan Puluhan Personel
AGAM - Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat mengerahkan satu mobil pemadam kebakaran beserta 10 personel untuk membantu memadamkan api yang membakar kandang ayam potong di Padang Kajay, Kecamatan Sungai Garingiang, Kabupaten Padang Pariaman, Selasa siang.
Kepala Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Agam Dandi Pribadi mengatakan, satu mobil damkar berserta 10 personil dikerahkan setelah mendapat informasi ada kebakaran di kabupaten tetangga itu.
"Kita langsung mengerahkan mobil dan personel damkar untuk memadamkan kandang ayam milik Syafrizal (38)," katanya di Lubuk Basung, dikutip dari Antara, Selasa, 3 Oktober.
Pemadaman api tersebut melibatkan total lima mobil pemadam kebakaran dan 30 personel dari Padang Pariaman, Agam, dan Kota Pariaman.
Dengan kandang terbuat dari material papan dan kondisi cuaca cukup panas, kandang dengan ukuran 10x100 meter persegi tersebut hangus terbakar.
"Kondisi jalan cukup kecil dan jauh menjadi kendala, sehingga kandang hangus terbakar," katanya.
Ia menambahkan akibat kejadian itu ayam siap panen sebanyak 30 ribu ekor, pakan 60 ton, dan satu peralatan mesin hangus terbakar.
"Korban mengalami kerugian sekitar Rp4 miliar akibat kejadian itu dan tidak ada korban jiwa. Untuk penyebab kebakaran sedang dalam proses penyidikan oleh pihak berwajib," katanya.
Ia mengimbau warga jangan melakukan pembakaran sembarangan dan melihat sekeliling objek yang dibakar.
Baca juga:
- Korupsi Kementan, Febri Diansyah Pernah Minta Syahrul Yasin Limpo Kooperatif dengan KPK
- Usai Penggeledahan Rumah Dinas, KPK Pastikan Panggil Mentan Syahrul Yasin Limpo
- Bukan Halangi Penyidikan, Febri Diansyah-Rasamala Klaim Bantu Kerja KPK Cegah Korupsi di Kementan
- Siapa Saja yang Terlibat di Sidang BTS Akan Diperiksa, Termasuk Dito Ariotedjo
Setelah itu, katanya, warga memastikan api sudah padam saat meninggalkan kebun, jangan membuang puntung rokok sembarangan dan lainnya.
"Ini harus diwaspadai pada saat cuaca panas seperti ini dan apabila terjadi kebakaran segera hubungi ke Posko Damkar Agam dengan nomor 0752 66113," katanya.