Satelit Blue Walker 3 Ciptakan Koneksi Broadband Seluler 5G Pertama

JAKARTA – Belum lama ini AST SpaceMobile menyatakan bahwa satelit uji Blue Walker 3 yang telah berada di orbit selama setahun membuat koneksi 5G pertamanya. Koneksi ini bahkan berhasil membuat ponsel pintar biasa terhubung dengan ponsel lainnya.

Dikutip dari Spacenews, koneksi ini terbukti ada setelah ponsel Samsung Galaxy S22 milik seorang insinyur di dekat Hana, Hawaii terhubung ke satelit pada 8 September.

Insinyur itu menggunakan koneksi yang didapatkan dari Blue Walker 3. Koneksi tersebut digunakan untuk mengobrol dengan insinyur lainnya di Madrid, Spanyol selama dua menit.

Keberhasilan satelit Blue Walker 3 ini menunjukkan bahwa AST SpaceMobile telah berhasil menciptakan rangkaian komunikasi komersial terbesar yang pernah ditempatkan di orbit rendah bumi.

“Kami telah mencapai kemajuan teknologi signifikan yang mewakili perubahan paradigma dalam akses terhadap informasi,” kata Ketua dan CEO AST SpaceMobile Abel Avellan, dikutip dari Capacitymedia.

Jaringan 5G ini juga membuat Chief Strategy Officer AST SpaceMobile Scott Wisniewski meyakini adanya peningkatan lanjutan dari satelit Blue Walker 3. Ia berkata, “Bahkan akan lebih banyak kinerja diharapkan pada lima satelit komersial pertama kami.”

Sejauh ini, kecepatan mengunduh yang bisa didapatkan dari satelit AST SpaceMobile adalah 14 megabit per detik dalam tes terpisah. Satelit mereka juga melampaui kecepatan 10 Mbps dengan jaringan 4G pada bulan Juni lalu.