Menebak Siapa Pengganti Lionel Messi di Balik Rotasi Argentina di Laga Kontra Timnas Indonesia
JAKARTA - Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni. menyimpan rapat soal siapa pengganti Lionel Messi di laga kontra Timnas Indonesia pada Senin, 19 Juni malam nanti. Scaloni hanya mengatakan, meski tanpa Messi, pertandingan akan tetap bisa dinikmati.
"Saya tidak bisa mengatakan siapa yang akan menggantikan Lionel Messi besok (hari ini)," ujar Scaloni dalam konferensi pers pada Minggu, 18 Juni.
"Nanti kami lihat saja siapa yang akan menggantikan dia, siapapun pemainnya silahkan dilihat saja nanti," tambahnya.
Lionel Messi dipastikan absen dalam agenda kedua FIFA Matchday edisi Juni 2023 ini. Setelah tampil 90 menit penuh di laga kontra Australia di Beijing, La Pulga langsung terbang untuk kembali ke negaranya.
Absennya Messi itu sudah menjadi keputusan sang pelatih yang memberi izin libur lebih awal. Tak sendiri, bersama Messi juga ada Angel Di Maria dan Nicolas Otamendi yang dapat izin serupa.
Ketidakhadiran Messi di laga nanti bakal membuat posisi penyerang sayap kanan atau satu dari dua penyerang di lini depan kosong. Akan tetapi dengan ke dalam skuad yang dimiliki Albiceleste hal ini mestinya tak jadi halangan bagi Scaloni.
Apalagi sebelum ini juga menyiratkan bakal tampil dengan tim lapis kedua saat jumpa Indonesia. Hal itu dijelaskan Scaloni bukan karena menganggap enteng calon lawan, melainkan niatnya yang ingin bereksperimen dengan tim.
"Pergantian pemain Argentina ini bukan karena melawan Indonesia, tetapi karena saya ingin mencoba sesuatu yang baru dan untuk bereksperimen saja," bebernya.
Baca juga:
- Ingin Bobol Timnas Argentina, Para Striker Timnas Indonesia Diminta Bermain Efektif
- Latih Argentina dengan Status Juara Dunia 2022, Lionel Scaloni: Tak Mudah Lawan Indonesia
- Timnas Spanyol Jadi Juara UEFA Nations League setelah Menang Adu Penalti Lawan Kroasia
- Hadapi Timnas Indonesia, Argentina Diklaim Bakal Rotasi Besar Skuadnya
Melihat daftar pemain yang dibawa Lionel Scaloni ke Jakarta, bakal ada sejumlah pemain bisa menjadi pengganti peraih tujuh trofi Ballon d'Or itu.
Lucas Ocampos dianggap ideal mengisi posisi kosong Messi andai sang pelatih ingin memainkan tiga penyerang di depan. Ada juga pemain Fiorentina, Nico Gonzalez, yang bisa dimainkan sebagai sayap kanan atau penyerang tengah meski posisi idealnya bermain di sayap kiri.
Dalam statistik, Thiago Almada juga bisa menempati posisi La Pulga. Namun jika Scaloni ingin bermain dengan dua penyerang, nama Giovanni Simeone bisa jadi pilihan tepat untuk berduet dengan Julian Alvarez.