Tepergok Warga Saat Curi Motor, Maling Motor di Kemayoran Lepaskan Tembakan ke Arah Warga
JAKARTA - Pelaku pencurian motor melepaskan tembakan senjata api ketika menjalankan aksi di Jalan Angkasa Kecil, Kemayoran, Jakarta Pusat. Kejadian tersebut sempat membuat geger warga setempat. Namun, meski membawa senjata api, pelaku gagal menjalankan aksinya lantaran dipergoki warga. Pelaku diketahui menjalankan aksinya seorang diri dan memanfaatkan suasana sepi di pemukiman warga.
Dari rekaman CCTV, pelaku terlihat menjalankan aksi seorang diri. Saat beraksi, maling motor tersebut tampak mengenakan kaos warna putih dan memakai helm warna hitam.
Dalam rekaman CCTV, tampak maling motor bersenpi tersebut menggasak motor matic warna hitam. Maling tersebut mendorong sepeda motor curiannya hingga ke ujung gang.
Namun, dua orang warga yang mencurigai gerak-gerik pelaku muncul dan mencoba mengejar maling tersebut. Pelaku yang sudah terdesak, mengeluarkan senpi dan menodongkan ke warga yang memergokinya.
Tidak hanya itu, maling motor di Kemayoran itu pun mengumbar tembakan ke arah warga. Beruntung, tembakan yang diletupkan pelaku tak sampai mengenai warga. Pelaku maling motor itu pun berhasil lolos dari sergapan warga.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Hady Siagian membenarkan adanya kejadian tersebut.
Baca juga:
- Ikut Pencalonan Legislatif Tapi Berstatus ASN, KPU Lantang Teriak Mundur
- Satpol PP dan Polisi Tertibkan PKL yang Berdiri di Atas Fasum Kawasan Elit Jaksel
- Ini Kata RSCM Soal Kondisi Fajri, Remaja Obesitas 300 Kg Rujukan RSU Kota Tangerang
- Ayah Tiri di Pademangan Jakut Cabuli Putrinya hingga Hamil 7 Bulan, Ditangkap di Daerah Bogor
"Saksi belum bisa memastikan apakah pelaku itu memakai senpi atau airsoft gun. Kami juga sudah cek lokasi dan olah tempat kejadian perkara tidak ada ditemukan proyektil pelaku apapun," kata AKBP Hady saat konfirmasi, Rabu, 14 Juni.
AKBP Hady mengatakan, dari keterangan saksi yang diminta keterangan belum diketahui senjata jenis apa yang digunakan karena saat itu kondisi gelap.
Motor yang ingin dicuri berhasil digagalkan warga karena diteriaki ramai-ramai dan warga mengejarnya.
"Pelaku tidak berhasil bawa motor yang dicuri karena diteriaki dan dikejar warga. Pelaku pun kabur dengan meninggalkan motor curiannya," katanya.