Napoli Rengkuh Scudetto, Giovanni di Lorenzo: 33 Tahun Sudah Terlalu Lama untuk Kota Ini
JAKARTA - Napoli mengakhiri penantian selama 33 tahun dengan merengkuh gelar Scudetto atau titel juara Serie A 2022/2023. Hasil imbang 1-1 lawan Udinese di pekan ke-33 pada Jumat, 5 Mei, dini hari WIB.
Semua elemen tim jelas merasa sangat bangga dengan pencapaian ini. Tak terkecuali kapten Napoli, Giovanni di Lorenzo.
Menurutnya, sukses ini tak lepas dari campur tangan pendukung I Partenopei.
"Kami bangga telah membawa kebahagiaan ini kembali ke Kota Napoli. Para penggemar telah menularkan cinta dan semangat mereka untuk seragam ini kepada kami setiap hari," kata Di Lorenzo, dalam laman resmi klub.
Napoli yang mengoleksi 80 poin dipastikan meraih gelar juara meski kompetisi masih sisa lima pertandingan. Secara perhitungan, perolehan poin tim yang berasal dari Kota Napoli itu tidak dapat dikejar Lazio, yang berada di peringkat kedua dengan 64 poin.
"Ini adalah gelar Scudetto yang layak, 33 tahun tanpa gelar juara itu terlalu lama untuk kota ini," ungkap pemain tim nasional Italia itu.
Sementara itu, Victor Osimhen mengakui, momen ini tidak akan pernah terlupakan dalam hidupnya.
"Para penggemar telah menunggu selama bertahun-tahun untuk gelar ini dan kami bangga membawanya kembali ke Napoli!" kata Osimhen yang kini juga menjadi pencetak gol terbanyak sementara Serie A dengan 22 gol.
Ini merupakan gelar Scudetto ketiga untuk Napoli setelah sebelumnya memperoleh dua gelar berturut-turut, yaitu pada 1989 dan 1990. Kala itu, I Partenopei masih diperkuat Diego Maradona.
Baca juga:
- Akhir Penantian 33 Tahun Napoli dan Kegembiraan yang Tiada Tara
- Jengkelnya Erik ten Hag Setelah Melihat Manchester United Kalah di Detik-Detik Terakhir
- Timnas Indonesia U-22 Tak Pilih Lawan di Semifinal, Indra Sjafri: Siapa Saja Nanti, Kami Siap Kalahkan
- Janji Ramadhan Sananta Terpenuhi: Ini untuk Bangsa Kita dan Orang Tua Saya