Ganjar Pastikan Safari Politik Hanya di Hari Libur

JAKARTA - Calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo hanya akan berkeliling saat hari libur. Walau demikian, dia memastikan tetap fokus menjalani tugas sebagai Gubernur Jawa Tengah.

"Karena saya masih jadi gubernur maka saya harus bisa membedakan waktu, tugas fungsinya," kata Ganjar kepada wartawan di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Minggu, 30 April.

Ganjar mencontohkan, pada akhir pekan ini dia sudah mampir ke DPD PDIP saat berkunjung ke Makassar.

"Dan kemarin ke Banten disambut juga dengan DPD," tegasnya.

Selanjutnya, pada hari libur berikutnya, Ganjar akan bertandang ke Jawa Timur. Namun dia belum merinci kapan tepatnya. Namun Ganjar memastikan kegiatan ini ditujukan untuk melakukan konsolidasi dan bertemu dengan masyarakat.

"Insyaallah, nanti ke Jawa Timur dengan DPD jadi kami konsentrasi konsolidasi partai pasti ada kelompok masyarakat minta disinggahi," ujarnya.

Sebelumnya, Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto bilang Ganjar Pranowo tetap fokus menjalankan tugasnya sebagai Gubernur Jawa Tengah meski sudah jadi calon presiden. Sosok pria berambut putih ini tak akan setiap hari melakukan safari untuk menemui masyarakat.

"Kami ini kan taat, Pak Ganjar ini masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah," kata Hasto kepada wartawan di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis, 27 April.

Hasto bilang, Ganjar hanya akan berkeliling selama dua hari dalam sepekan untuk bertemu masyarakat. Kegiatan ini wajib karena dia harus menyerap aspirasi setelah ditetapkan sebagai calon presiden dari PDIP.

"Kalau Sabtu-Minggu itu kan menjalankan aktivitas sebagai calon presiden yang telah ditetapkan oleh PDIP. Komunikasi ini harus dengan rakyat sehingga rakyat dilibatkan," ungkapnya.