Tim DVI RS Polri Kramatjati Berhasil Identifikasi 15 Jenazah dan 1 Potongan Tubuh
JAKARTA - Tiga orang jenazah terakhir, korban kebakaran Depo Plumpang kembali teridentifikasi tim DVI RS Polri Kramat Jati. Ketiga jenazah korban diketahui bernama Ali (67) teridentifikasi berdasarkan DNA, riwayat medis dan properti.
Kemudian jenazah kedua bernama Handayani (21) teridentifikasi berdasarkan DNA, gigi dan medis. Jenazah ketiga diketahui bernama Riandika (11) yang teridentifikasi dari DNA dan medis.
"Tiga jenazah berhasil diidentifikasi tim DVI. Jenazah PM005 cocok dengan AM013, teridentifikasi sebagai Ali. Laki-laki 67 tahun. Teridentifikasi berdasarkan tes DNA, medis, properti," kata Kepala Rumah Sakit Polri Kramatjati, Brigjen Hariyanto saat dikonfirmasi, Jumat, 10 Maret.
Lebih lanjut, Brigjen Hariyanto mengatakan, jenazah PM006 cocok dengan AM015, teridentifikasi sebagai Riandika. Laki-laki 11 tahun.
"Teridentifikasi berdasarkan tes DNA, gigi, dan medis. Jumlah total yang berhasil teridentifikasi adalah 15 jenazah," ujarnya.
Baca juga:
- Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Mario Dandy Terganggu Hujan
- Xpander Putih Terbakar Akibat Rambatan Api Tumpukkan Sampah di Komplek TNI AU Halim
- Jual Sim Card Handpone Pakai Identitas Orang Lain Tanpa Izin, Penjual Kartu Perdana Ditangkap
- Pemuda Karang Taruna Mengaku Dianiaya Ketua PMI Jakut di Kantornya
Sementara potongan tubuh sebelumnya juga berhasil teridentifikasi atas korban bernama Suheri yang telah diserahkan sebelumnya.
Sementara, Karo Dok Pol Forensik Polri, Brigjen Nyoman Edi Purnama menambahkan, melalui uji DNA cocok dengan AM07, dan PM012. Atas nama Suheri yang sudah teridentifikasi sebelumnya.
"Sudah disampaikan kondisi ke keluarga. Potongan tubuh sudah dikembalikan ke pihak keluarga," ucapnya.
Terkini, tim DVI RS Polri telah berhasil mengidentifikasi 15 jenazah. 12 Jenazah diantaranya sudah diserahkan ke pihak keluarga korban.