Christie Beri Pesan Soal Kegagalan Cinta dalam Single Terbarunya
JAKARTA - Christie, solois wanita besutan Musica Studios ini kembali merilis single terbarunya yang bertajuk Love Me Back pada 1 Februari.
Dalam single bernuansa pop RnB era 2000-an ini, Christie menggaet salah satu trio produser terkemuka di Indonesia saat ini yaitu Laleilmanino. Tentunya, Christie selaku penyanyi, juga turut berkontribusi sebagai penulis lirik.
"Di sini aku dibantu oleh sahabatku, Laleilmanino untuk pembuatan lagu dan liriknya. Saat workshop ada beberapa pilihan jenis musik dari mereka, dan finally aku memilih musik yang upbeat," kata Christie dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu.
"Di awal workshop, aku tulis lagu ini bareng Laleilmanino di tahun 2019, terus aku coba recording beberapa kali dengan beberapa versi, sampai akhirnya di akhir tahun 2022 dapet feel-nya, jadi kita decide buat rilis di 2023," lanjut Christie.
Christie juga menyebutkan, pada single ini ia berusaha mengungkapkan sesuatu yang personal mengenai ekspektasi yang tak sesuai dengan harapan.
"Di lagu ini, aku pengen share sesuatu yang lebih personal. Raw and difficult feelings yang kita rasain saat ekspektasi nggak sesuai realita. When something like this happens, menurutku kita boleh sedih, wajar, gapapa merasa down. It's okay to validate our feelings dan nggak perlu gengsi. Rasa itu yang pengen aku tuangkan dalam lagu ini," kata Christie tentang lagu ini.
Baca juga:
"Untuk teman-teman yang sedang punya crush dan sedang overthinking, merasa 'what should i do with my crush?' atau belum berjodoh dengan pujaan hati, aku rasa lagi ini bisa menemani hari-hari kalian semua," lanjut Christie.
Arlan, perwakilan dari Musica Studios juga turut menyampaikan ketertarikannya atas Christie dan single terbarunya.
"Christie sudah memperkenalkan materi single ini sejak lama. Saya rasa ini cukup menarik karena sebelumnya lagu-lagu Christie terasa lebih dalam, tapi yang satu ini dibalut lebih fun dari lagu-lagu sebelumnya," kata Arlan.
Single Love Me Back tentunya sudah bisa kalian dengarkan di semua platform musik digital. Adapun video klipnya, yang menampilkan Jefri Nichol sebagai modelnya, sudah tayan di YouTube.