Festival Musik Keras 'Perusak Gendang Telinga', Hellprint Monster Of Noise III Digelar Februari
JAKARTA - Perhelatan konser musik keras 'perusak gendang telinga' Hellprint yang kali ini mengambil tema Monster Of Noise III akan digelar Februari mendatang.
Sejauh ini, penyelenggara masih belum mengungkap detail terkait tanggal dan venue perhelatan acara ini.
"Hallo Superfriends event kami jadinya akan dilaksanakan pertengahan Februari bulan depan, untuk tanggal, tiket dan venue akan kami update secepatnya!" tulis akun Instagram @hellprint_official mengumumkan bulan baru perhelatan acara mereka.
"Band tambahan pertama sesuai janji kami untuk HELLPRINT - MONSTER OF NOISE III ada unit Poppunk asal kota Bandung STAND HERE ALONE," lanjut pengumuman itu.
Acara ini sebelumnya direncanakan untuk digelar pada 18 Desember kemarin di Dome Sabilulungan Soreang Kabupaten, Bandung. Namun, ditunda atas permintaan kepolisian untuk menjaga kondusivitas menjelang Natal dan Tahun Baru.
Adapun band-band lain yang sudah dipastikan tampil antara lain Burgerkill, Jasad, Seringai, Revenge The Fate, Marjinal, Billfold, Rosemary, Scimmiaska, Darksovls, dan Down For Life.
Baca juga:
Lalu ada Undergod, Humiliation, Santet,, Strangers, Under 18, Tcukimay, Lowdick, Byebye Bunny, Dreamer, dan Xtab.