Park Jihoon Gelar Konser di Indonesia pada 15 Februari

JAKARTA - Penyanyi solo sekaligus eks member boygroup Wanna One, Park Ji-hoon, akan menggelar konser tunggalnya di Indonesia. Konser bertajuk 'PARK JIHOON FANCON ASIA TOUR' ini diselenggarakan di ICE BSD, pada 15 Februari.

Park Jihoon debut sebagai solois 4 bulan setelah ia mengakhiri promosi dengan Wanna One, tepatnya pada Maret 2019. Album mininya bertajuk O'CLOCK berisikan enam lagu yang salah satu lagu andalannya adalah L.O.V.E. Pada Desember 2019, Park Jihoon comeback dengan album mini keduanya 360

Tak hanya bidang tarik suara, Park Jihoon juga memiliki talenta lainnya yaitu berakting. Ia menunjukkan kebolehan aktingnya dalam drama Flower Crew: Joseon Marriage Agency

Kehadirannya di Indonesia tentunya memberikan MAY - sebutan penggemar Park Jihoon - kesempatan besar untuk lebih merasakan lagu-lagu bertajuk cinta dari seorang Jihoon. 

Selain itu, ini adalah pertama kalinya Park Jihoon menggelar konser di Indonesia. Sebelum ke Indonesia, Park Jihoon lebih dulu menyambangi Tokyo, Hyogo, Macau, Taipei. Jakarta adalah kota penutup bagi konser ini. 

>

Tiket konser Park Jihoon gawean promotor Cana Global Media dan Gold Light Entertainment berkisar antara Rp950 ribu - Rp2,5 juta, sudah termasuk pajak. Tak hanya konser, Park Jihoon juga akan menggelar sesi hi-touch, foto grup, dan MAY yang akan hadir juga akan mendapatkan poster yang sudah ditandatangani oleh Park Jihoon. 

Bagi Anda yang sudah mendapatkan tiket, open gate akan dilakukan pada pukul 16.00 WIB dan konser akan dimulai pukul 18.30 WIB.

>