Polisi Siagakan 250 Personel Amankan Pemakaman Filep Karma di TPU Waena
PAPUA - Pihak kepolisian menyiagakan 250 personel untuk mengamankan pemakaman tokoh Papua Merdeka, Filip Karma di Jayapura. Rencananya Filep Karma dimakamkan di TPU Waena hari ini.
Kapolresta Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon mengaku, ratusan personel Polri itu disiagakan untuk mengamankan prosesi pemakaman.
Filep Karma ditemukan meninggal di pantai Base G Jayapura, Papua, pada Selasa pagi kemarin. "Korban ditemukan masih mengenakan pakaian selam," kata Mackbon di Jayapura, Antara, Rabu, 2 Oktober.
Hingga kini situasi kamtibmas di Kota Jayapura kondusif walaupun ribuan warga mengiringi mobil jenazah Filep Karma.
Baca juga:
- Benarkan Jenazah di Pantai Bse Adalah Filep Karma, Polisi Minta Izin Keluarga Lakukan Otopsi
- Amnesty International Desak Pemerintah Selidiki Penyebab Kematian Aktivis Papua Filep Karma
- Polisi Gandeng Komnas HAM Selidiki Kematian Filep Karma di Jayapura
- Jari Putus, Pelajar Korban Tawuran di Balaraja Hampiri Warga Minta Tolong Sambil Pegangi Tangan Penuh Darah