Jadi Anggota Pemuda Pancasila, Anies Baswedan Dapat Nomor Anggota Ala James Bond: 000007

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmi menjadi anggota Pemuda Pancasila (PP). Sebagai tanda keseriusan, dia diberi kartu tanda anggota (KTA) 000007.

Momen ini diumumkan Ketua Umum PP Japto Soelistyo Soerjosoemarno saat meresmikan Kantor MPN Pemuda Pancasila di Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu, 1 Oktober.

"(Anies) secara sukarela mau sendiri jadi anggota pemuda pancasila. Bukan anggota kehormatan," ujar Japto kepada wartawan.

Kemudian, Japto menyinggung nomor keanggotaan Anies 000007. Dikatakan, angka itu layaknya agen rahasia James Bond.

"Dan kebetulan nomor beliau adalah 000007. James Bond," kata Japto.

Sementara, Anies menyebut tergabungnya menjadi bagian dari PP sebagai upaya menjaga Pancasila. Selain itu, dia berharap bisa berguna bagi organisasi masyarakat tersebut.

"Kita sama-sama ingin memastikan bahwa ikhtiar kita untuk menjadi pilar Pancasila bisa kita jaga," kata Anies Baswedan.