Lagu Sehari Lagi Jadi OST Film Until Tommorow, Brisia Jodie: Siap-siap Nangis

JAKARTA - Brisia Jodie menyumbangkan lagunya berjudul Sehari Lagi sebagai original sound track (OST) film Until Tommorow. Lagu tersebut sebenarnya diciptakan sebelum dia ditawari untuk main film.

"Jadi itu lagu aku buat sama kakak aku, bertiga. Nggak lama bikinnya, cuma setengah jam. Kayak iseng," ujar Brisia ditemui di Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, 15 September.

Seminggu setelah membuat lagu, Brisia ditawari untuk akting di film Until Tommorow. "Kan waktu itu COVID-19 tinggi-tingginya, nggak ada job manggung. Aku tanya filmnya seperti apa, dan ternyata ceritanya aku banget. Jadi aku terima," ujarnya.

Until Tomorrow dibintangi oleh Clara Bernadeth sebagai Sarah dan Deva Mahenra sebagai Haka. Dalam film, Sarah dan Haka adalah sepasang kekasih. Sarah mendambakan sebuah pernikahan dengan pria pilihannya yaitu Haka.

Perjalanan menuju pernikahan itu tidak mudah. Sarah divonis menderita kanker stadium 3. Meskipun demikian, Haka tetap setia menemani Sarah untuk berjuang melawan penyakitnya.

Keadaan sulit menghampiri Haka ketika ia dihadapkan dengan dua pilihan, pekerjaan dan sang kekasih. Jodie berperan sebagai sahabat Sarah di film ini.

"Cerita film Until Tomorrow ini sama kayak lirik lagu yang pernah aku nyanyikan, menemani pasangan yang sakit sampai akhir kehidupannya," kata Brisia Jodie.

Karena itu, Brisia Jodie merasa kisahnya sama dengan lagu Sehari Lagi sehingga menawarkan kepada produser dan disetujui. "Aku merasa seperti semesta mendukung. Semuanya pas. Aku yakin lagunya akan membuat penonton menangis jika digabungkan dengan golden scene di film Until Tommorow. Siap-siap nangis. Editornya aja nangis terus setiap lagunya diputar" katanya.