5 Fakta BLT BBM Cair September, Sudah Disalurkan kepada 1,5 Juta Penerima

YOGYAKARTA - Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau BLT BBM sudah mulai disalurkan oleh pemerintah pada September. Masyarakat yang memenuhi syarat sebagai penerima bansos ini diminta untuk menunggu pencariannya. Ada beberapa fakta BLT BBM yang perlu diketahui oleh masyarakat Indonesia. 

BLT BBM merupakan upaya pemerintah membantu perekonomian masyarakat melalui program bantalan sosial. Dana yang disiapkan oleh pemerintah untuk bantalan sosial sejumlah Rp24,17 triliun. Bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah kenaikan harga BBM.

Program bantalan sosial dinilai lebih tepat sasaran dibandingkan dengan program subsidi BBM. Dana bantual sosial disalurkan ke dalam tiga program, yakni bansos keluarga penerima manfaat (KPM), BLT pekerja, dan bantuan oleh Pemerintah Daerah.

Fakta-fakta BLT BBM 

Sri Mulyani, Menteri Keuangan, mengingatkan agar program bantalan sosial bisa disalurkan dengan tepat sasaran kepada masyarakat miskin dan paling rentan. 

Berikut fakta-fakta BLT BBM yang harus diketahui masyarakat.

BLT BBM Dicairkan secara Bertahap

Masyarkat penerima BLT BBM akan mendapatkan bantuan tunai senilai Rp600.000. Total BLT tersebut akan dibagikan secara bertahap sebanyak dua kali dengan nominal Rp300.000. Pencariannya dilakukan bulan September dan November 2022. 

BLT untuk 16 Juta Pekerja

Anggaran untuk BLT gaji sebesar Rp9,6 triliun. Bantuan tunai sebesar Rp600.000 akan dibagikan kepada sebanyak 16 juta pekerja di Indonesia. Namun tidak semua pekerja bisa menerima BLT ini. Syarat pekerja yang bisa menerima BLT ini yakni pekerja yang memiliki gaji maksimum Rp3,5 juta per bulan. 

BLT Dikirim Melalui Pos

Dalam pencarian BLT BBM, pemerintah bekerja sama dengan PT Pos Indonesia sebagai pihak yang membantu penyalurannya ke tangan penerima. Pos Indonesia juga bekerja sam dengan beberapa pihak luar agar penyaluran bisa dilakukan secara cepat. Pihak yang diajak bekerja sama dalam penyaluran BLT, yaitu Pemda, Dinsos, TNI dan Polisi, mahasiswa, hingga masyarakat setempat. Penyalurannya ditargetkan dalam dua minggu semua penerima manfaat akan menerima haknya.

Sudah Disalurkan kepada 1,5 Juta Penerima

PT Pos Indonesia, selaku perantara penyaluran BLT BBM, menyampaikan data penerima BBM masuk secara bertahap. Data saat ini sudah ada 1,5 juta orang. Pihak pos sudah mengirimkan undangan ke alamat masing0masing penerima, disertai keterangan jadwal dan lokasi pengambilan BLT. 

Cara Mengambil BLT BBM

Masyarakat penerima BLT BBM bisa mengambil hak bantuan tunainya lewat 3 cara. Pos Indonesia mengirimkan BLT ke alamat masing-masing penerima sesuai data yan diterima. 

Berikut beberapa cara untuk mengambil BLT BBM.

  • Penerima BLT BBM bisa mengambil bansos di kantor pos terkdekat radius sekitar 500 meter dari tempat tinggal atau domisili.
  • BLT BBM akan disalurkan melalui perangkat daerah, seperti kecamatan, keluarahan, atau RT/RW.
  • BLT BBM juga akan diantar langsung ke rumah, bagi penerima dari kalangan disabilitas, lansia, dan warga yang tinggal di wilayah 3T (Terdepan, Tertinggal, Terluar)

Itulah beberapa fakta BLT BBM yang dinantikan oleh masyarakat miskin. Pastikan untuk selalu mencari informasi seputar pencairan BLT BBM lewat situs resmi pemerintah maupun di kantor daerah masing-masing. 

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.