Kemensos Kirim 2 Ribu Paket Makanan untuk Korban Banjir di Kota Sorong
SORONG - Kementerian Sosial (Kemensos) telah mengirimkan sebanyak 2.000 paket bahan makanan siap saji untuk korban banjir di Kota Sorong, Papua Barat.
Kepala Dinas Sosial Fauzi Fattah mengatakan pemerintah daerah telah melaporkan musibah banjir dan tanah longsor kepada Kemensos dan langsung direspons.
Menurutnya, Kemensos langsung mengirimkan sebanyak 2.000 paket bahan makanan siap saji dengan menggunakan pesawat yang tiba Rabu (24/8) siang ini di Kota Sorong.
"Bahan makanan siap saji tersebut dikirim dari gudang lumbung Kementerian Sosial terdekat di Jayapura Papua," kata Fauzi dikutip ANTARA, Rabu, 24 Agustus.
Baca juga:
Selain bahan makanan siap saji, juga dikirim lauk pauk siap saji sebanyak 1.000 paket, makan anak sebanyak 750 paket, selimut sebanyak 1.000 lembar, dan sandang bayi sebanyak 500 paket.
Pada hari ini sambung Fauzi, Kemensos mengirimkan tim sebanyak dua orang dan sudah berada di kota Sorong untuk melakukan asesmen terhadap korban longsor.
"Asesmen tersebut berkaitan dengan bantuan baik santunan bagi korban jiwa maupun bantuan material bangunan yang rusak akibat longsor," ujar Fauzi .