Jepang Berduka Shinzo Abe Meninggal Dunia, Warga: Saya Betul-Betul Terkejut Hal Semacam Ini Terjadi di Nara
JAKARTA - Warga Jepang berduka dengan meninggalnya mantan Perdana Menteri Shinzo Abe. Para pelayat diberitakan mendatangi lokasi tertembaknya Abe di Kota Nara, Jepang Barat, Sabtu, 9 Juli.
Natsumi Niwa, seorang ibu rumah tangga berusia 50 tahun, mengaku terkejut dengan kejadian ini. Dia mengecam aksi ini.
"Saya betul-betul terkejut hal semacam ini terjadi di Nara," kata Natsumi dikutip dari Reuters via Antara.
Seperti diberitakan sebelumnya, pemimpin Jepang modern paling lama memerintah itu meninggal usai ditembak seorang pria berusia 41 tahun. Kejadian ini berlangsung saat Abe berpidato untuk kampanye pemilihan parlemen, Jumat pagi waktu setempat.
Insiden itu dikecam sejumlah kalangan, termasuk dari dunia politik yang menyebutnya sebagai serangan terhadap demokrasi.
Abe, seorang konservatif dan arsitek kebijakan "Abenomics" yang bertujuan memperbaiki ekonomi Jepang. Dia mengilhami nama putra Niwa, Masakuni, dengan seruannya tentang Jepang sebagai "negara yang indah".
Kampanye dilanjutkan hingga hari terakhir penyelenggaraan pemilu sebelum pemungutan suara untuk majelis tinggi parlemen.
Pemungutan suara tersebut diperkirakan akan dimenangi koalisi berkuasa yang dipimpin Perdana Menteri Fumio Kishida, anak didik Abe.
“Gelombang suara simpati saat ini dapat meningkatkan margin kemenangan,” ujar James Brady, Wakil Presiden Teneo, perusahaan hubungan masyarakat dan penasihat global.
Baca juga:
- Presiden Jokowi Serahkan Sapi Kurban Jenis Brangus Berbobot 970 Kg ke Bangka Selatan, Sekda Pemprov Babel: Semoga Bermanfaat
- Ilmuwan Ungkap Panda Sudah Memiliki 'Ibu Jari Palsu' Sejak Jutaan Tahun Silam
- PM Anthony Albanese Ucapkan Selamat Iduladha untuk Muslim Australia dan Dunia
- Sultan, Tesla Model 3 Bakal Jadi Armada Taksi di Dubai Seiring Penghapusan Kendaran Berbakar Bensin Secara Bertahap
Partai Demokrat Liberal, partai di mana Abe mempertahankan pengaruh yang cukup besar, telah diprediksi akan mendapatkan kursi dalam pemungutan suara sebelum pembunuhan itu.
Kematian Abe telah menimbulkan pertanyaan tentang langkah-langkah keamanan untuk tokoh masyarakat di Jepang karena politisi biasanya berinteraksi langsung dengan para pemilih di luar stasiun kereta api dan pasar swalayan selama musim kampanye.
Banyak partai akan menahan para tokoh seniornya untuk tidak berkampanye pada Sabtu. Namun kampanye akan terus berlanjut untuk menunjukkan bahwa Jepang tidak tunduk pada kekerasan, menurut NHK.
Shinzo Abe adalah keturunan dari keluarga politik yang menjadi perdana menteri termuda Jepang pascaperang. Dia dilarikan ke rumah sakit di Nara usai ditembak tetapi akhirnya dinyatakan meninggal pada Jumat sore.
Sebuah kendaraan yang diduga membawa jenazah Abe meninggalkan rumah sakit sebelum pukul 06.00 waktu setempat, dan diperkirakan menuju kediamannya di Tokyo, menurut laporan NHK.