7 Pemain Bakal Terdepak dari Timnas Indonesia U-19 Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bakal memulangkan tujuh nama dari skuad timnas Indonesia U-19 pada akhir Juli nanti. Saat ini, dia ingin melihat kemampuan pemain secara keseluruhan sebelum membuat keputusan.
Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 baru akan berlangsung pada 10-18 September mendatang. Sebanyak 30 pemain telah mengikuti pemusatan latihan (TC) yang digelar di Jakarta.
Sang pelatih ingin mendapatkan pemain terbaik saat berlaga di kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
"Saat ini saya belum lihat performa keseluruhan pemain seperti apa. Nanti di akhir Juli mungkin sudah bisa tentukan pemain yang terpilih siapa saja," kata Shin Tae Yong di kutip dari video di akun Youtube PSSI.
"Sebenarnya tak bisa komentar banyak hal karena pemain juga masih muda. Tapi, yang pasti mereka harus kuat tahap demi tahap dan pastinya bisa menyesuaikan dengan apa yang saya inginkan," tambahnya.
Sebelum menuju kualifikasi Piala Asia U-20 2023, skuad ini juga dipersiapkan untuk tampil di Piala AFF U-20 2022. Pada ajang ini, Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah, tergabung dalam Grup A.
Sejauh ini, Timnas Indonesia U-19 juga sudah melakoni dua laga uji coba menghadapi dua tim muda Liga 1. Pertama, timnas U-19 mendapat hasil imbang saat melawan Persija Jakarta, kemudian di laga kedua kontra Bhayangkara FC mereka justru menelan kekalahan.
Baca juga:
- Klub Malaysia Johor Darul Ta'zim Klaim Dapatkan Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Jordi Amat
- Hasil Pertandingan Wakil Indonesia di Piala AFC 2022: Tampines 1-3 PSM, Bali United Dibantai Klub Kamboja
- Persib Bandung Jalani Perempat Final Piala Presiden 2022 di Si Jalak Harupat Tanpa Penonton, Ini Pesan Buat Bobotoh
- Sejumlah Pemain Muda Jadi Wakil Indonesia di Malaysia Open 2022, PBSI: Ini Kesempatan Mereka, Diharapkan Bisa Buat Kejutan