Nasib Xavi Setelah Barcelona Tunjuk Setien Jadi Pelatih Barca
JAKARTA - Ditunjuknya Quique Setien sebagai pelatih kepala Barcelona yang baru membuat masa depan Xavi Hernandez dalam ketidakjelasan. Padahal, salah satu legenda Barca itu ingin kembali ke Camp Nou.
Mantan gelandang Los Blaugrana nyaris menggantikan Ernesto Valverde di Camp Nou, tapi berakhir dengan penolakan terhadap tawaran yang dilemparkan klub Catalan.
Xavi melihat, peluangnya untuk melatih Barcelona datang pada musim panas ketimbang sekarang saat ia masih berstatus sebagai pelatih Al-Saad di Qatar. Namun, Setien lah yang kemudian ditunjuk sebagai juru taktik baru Barca.
Mantan pelatih Real Betis mendandatangi kontrak sampai Juni 2022. Fakta ini membuat rencana Xavi untuk mengambil alih Barcelona yang dicintainya dalam waktu dekat, punah.
Baca juga:
Pemilihan presiden klub 2021 akan menjadi kunci untuk menentukan apakah Xavi bakal diberikan kesempatan untuk menjadi pelatih tim utama lagi di Barca.
Xavi tidak memiliki hubungan baik dengan presiden Bartomeu, jika ia masih bertahan di kursi presiden setelah pemilihan, maka prospek Xavi di masa depan bakal benar-benar rusak.
Masa depan Ronald Koeman juga menjadi tidak jelas. Padahal ia mengungkap secara terbuka, dirinya memiliki klausul dalam kontraknya sebagai pelatih Belanda untuk pergi ke Barcelona setelah Euro 2020.