Yellow Notice Terbit, Seluruh Negara Anggota Interpol Bantu Pencarian Eril Anak dari Ridwan Kamil
JAKARTA - Polri menyatakan seluruh negara yang menjadi anggota Intepol bakal membantu pencarian anak Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz yang hilang terseret arus di sungai Aaree, Swiss. Sebab, yellow notice telah resmi diterbitkan.
"Dari Interpol pusat yang ditujukan kepada seluruh anggota Interpol dunia," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Kamis, 2 Juni.
Berdasarkan data yang diterima, yellow notice diterbitkan per tanggal 1 Juni. Proses penerbitan setelah semua persyaratan dipenuhi Polri, satu di antaranya identitas lengkap putra sulung Ridwan Kamil tersebut.
"Interpol sudah merilis Yellow Notice Eril," ungkap Dedi.
Dengan telah terbitnya yellow notice ini, diharapkan keberadaan Emmeril Khan Mumtadz dapat segera ditemukan. Polri pun akan terus melakukan langkah pro-aktif untuk membantu proses pencarian.
"Polri berkerja sama dengan Interpol, kepolisian Swiss dan KBRI setempat terus memantau secara aktif perkembangan di lapangan," kata Dedi.
Anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz atau Eril dikabarkan hilang pada Kamis, 26 Mei kemarin. Dia disebut terseret arus saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss.
Baca juga:
- Patroli Darat, Perairan dan Udara Terus Dilakukan, Ini Lokasi Fokus Pencarian Anak Ridwan Kamil
- MUI Jawa Barat Mengimbau Warga untuk Menggelar Salat Gaib Terkait Pencarian Anak Ridwan Kamil
- Kepolisian Maritim Bern: Pencarian Eril di Sungai Aare Terfokus di Antara 2 Pintu Air Serta Melakukan Patroli Intensif
- Sandiaga Mundur Sementara dari Sosmed Beri Empati untuk Ridwan Kamil
Yellow notice merupakan proses permintaan bantuan ke Interpol guna nencari atau menemukan orang hilang.
Selain itu, yellow notice digunakan untuk menemukan anak di bawah umur dan membantu proses identifikasi.