Tidak Ada Demonstrasi di Kepulauan Bangka Belitung pada 11 April
PANGKALPINANG - Kepolisian Daerah (Polda) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mematikan tidak ada aksi massa dari elemen mahasiswa dan organisasi lainnya di wilayah hukumnya.
Kepala Bidang Humas Polda Kepulauan Babel, Komisaris Besar Polisi Maladi mengatakan hingga saat ini tidak ada laporan terkait kegiatan demonstrasi di wilayahnya.
"Kami hingga sekarang belum menerima laporan aksi demontrasi mahasiswa," kata Maladi, di Pangkalpinang, Kepulauan Riau, Senin 11 April.
Dia menegaskan demontrasi mahasiswa se-Indonesia pada Senin 11 April nihil di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Namun, pihaknya tetap bersiaga menjaga situasi agar kondusif.
"Saat ini kondisi keamanan Babel kondusif, aman dan tertib," ujarnya, disitat dari Antara.
Wakil Kepala Polisi Resort Bangka, Komisaris Polisi R Wardhana Utama juga memastikan, tidak ada aksi demonstrasi mahasiswa maupun dari organisasi lain di daerahnya. "Dipastikan tidak ada aksi demonstrasi dari teman-teman mahasiswa maupun dari organisasi lain," ujarnya.
Meski demikian kata dia, pihaknya hanya menggelar kegiatan sesuai arahan dan petunjuk dari Kapolri yang diteruskan melalui Kapolda agar di setiap satuan kerja menggelar apel pasukan.
"Sesuai petunjuk Kapolri, kita tetap mempersiapkan personel jika sewaktu waktu dibutuhkan membantu di pusat maupun di Polda," pungkasnya.
Baca juga:
- Demo 11 April Tepat 5 Tahun Kasus Penyiraman Air Keras, Novel Baswedan: Perjuangan Melawan Lupa
- BEM SI Bentuk Tim Khusus Cegah Demonstrasi di Istana 11 April Ditunggangi
- Polisi Tangkap Sejumlah Orang yang Hendak Menyusup di Aksi 11 April, Ada yang Membawa Sajam
- Tak Ada yang Berubah dari TransJakarta, Tetap Beroperasi Normal di Demo Mahasiswa 11 April