Manajemen Arema FC Bakal Datangkan Lebih dari 10 Pemain Baru, Awas Singo Edan Mengaum!
JAKARTA - Arema FC terbilang klub yang aktif di bursa transfer pemain Liga 1 Indonesia 2022/2023. Sudah empat pemain yang sudah dipastikan bergabung dengan Singo Edan.
Pemain itu adalah Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola dan Andika Rendika Rama. Sudah cukup? Ternyata belum.
Manajemen Arema FC berencana menambah pemain baru untuk memperkuat skuad dalam menghadapi musim depan kompetisi Liga 1. Tak tanggung-tanggung, ada lebih dari 10 pemain yang bakal diboyong ke Malang, termasuk empat nama di atas.
"Saya kasih bocoran, lebih dari sepuluh pemain baru yang akan kita datangkan," kata Manajer Ad Interim Arema FC, Ali Rifki, seperti dilansir Antara.
Menurut Ali Rifki, sisa pemain baru yang belum bergabung masih dalam proses negosiasi. Dia menyebut, para pemain tersebut sudah 80 persen menyatakan bersedia gabung dengan Arema.
Baca juga:
- Andre Oktaviansyah Jadi Rekrutan Pertama Persebaya Surabaya, Reva Adi dan Ady Setiawan Hengkang
- Timnas Indonesia U-23 Satu Grup dengan Vietnam di Penyisihan SEA Games 2021, Shin Tae-yong Bilang Vietnam Calon Juara
- Tak Takut Vietnam! PSSI Percaya Diri Timnas Indonesia U-23 Dapat Medali Emas di SEA Games 2021 karena Punya Materi Mumpuni
- Unggah Foto Pratama Arhan, Tokyo Verdy: Senyumnya Sangat Indah
Sementara itu, Presiden Klub Arema FC Gilang Widya Pramana menambahkan, empat pemain baru yang sudah diperkenalkan merupakan gelombang pertama. Gerak cepat ini merupakan wujud komitmen manajemen dalam memenuhi permintaan fans setia mereka, Aremania.
"Sebelum tim lain bergerak, kita sudah bergerak," ujarnya.
Ia menambahkan,untuk musim depan, persiapan klub kebanggaan warga Malang Raya tersebut dinilai sudah cukup matang. Rencananya, dari total 30 orang pemain Singo Edan, 24 orang merupakan pemain senior dan sisanya pemain junior dari Akademi Arema FC.
"Kita memang menyiapkan musim depan ini dengan persiapan yang cukup matang," kata Presiden Arema FC itu.