Hasil FP2 Moto3 Argentina: Terjatuh, Posisi Mario Aji Kian Terpuruk
JAKARTA - Pebalap Aspar Team, Izan Guevara, menorehkan waktu lap tercepat pada sesi latihan bebas kedua Moto3 Argentina, Sabtu 2 April. Sementara pebalap Indonesia, Mario Suyo Aji, kian terpuruk.
Pada FP2 ini, Guevara menorehkan waktu lap tercepat 1 menit 48.962 detik. Dia unggul 0.023 detik atas Jaume Masia.
Sementara posisi ketiga ditempati Dennis Foggia yang terpaut 0.182 detik dari Guevara.
Baca juga:
- Hasil FP1 Moto3 Argentina: Pebalap Italia Tercepat, Mario Aji Terpaut Jauh
- Keterlambatan Kargo Jadi Berkah Buat Takaaki Nakagami, Bisa Tampil di MotoGP Argentina usai Negatif COVID-19
- Gawat! 17 Tim Kehilangan Kargo Jelang MotoGP Argentina, Milik Ducati 10 Boks
- Pengiriman Semua Logistik MotoGP Mandalika ke Luar Negeri Dipastikan Tuntas
Sementara Mario Aji menorehkan waktu lap 1 Menit 50.824 detik. Lebih buruk dari FP1 di mana dia mencatatkan waktu 1 menit 50.802 detik. Hasil ini menempatkan Mario Aji di posisi ke-26.
Torehan buruk ini juga tak lepas dari insiden yang dialami pebalap asal Magetan itu. Dia terjatuh di pertengahan sesi.
Berikut ini hasil sesi latihan bebas kedua Moto3 Argentina:
10 Besar
- Izan Guevara 1 menit 48.962 detik
- Jaume Masia +0.023 detik
- Dennis Foggia +0.182 detik
- Andrea Migno +0.207 detik
- Sergio Garcia +0.296 detik
- Diogo Moreira +0.399 detik
- Tatsuki Suzuki +0.468 detik
- Kaito Toba +0.510 detik
- Ayumu Sasaki +0.661 detik
- Xavi Artigas +0.828 detik
- --
26. Mario Aji 1 Menit 50.824 detik