Pria Begal Payudara 17 Kali di Bali yang Resahkan Perempuan Diciduk Polisi, Ingat Wajahnya Ini
DENPASAR - Pelaku pelecehan seksual begal payudara yang meresahkan warga ditangkap kepolisian. Pelaku bernama I Kadek Wiraswarnata (21) dan sudah 17 kali melakukan aksi bejat begal payudara.
"Pelaku mengakui perbuatannya telah melakukan pelecehan seksual atau begal payudara sebanyak 17 TKP di beberapa tempat," kata Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi, Senin, 14 Maret.
Terakhir kali pelaku bertindak bejat di di Jalan By Pass Ngurah Rai, Denpasar Selatan, Kamis, 24 Feebruari.
Pelaku memepet motor korban lalu melakukan pelecehan seksual. Setelahnya pelaku tancap gas melarikan diri.
"Dengan kejadian tersebut korban melapor ke Polsek Denpasar Selatan untuk proses lebih lanjut. Ketiga korban merasa trauma karena dilecehkan dengan cara meremas payu dara dan meremas pantat," imbuh Iptu Sukadi.
Baca juga:
Dari hasil penyelidikan, polisi menangkap pelaku di indekos Jalan Batur Sari, Denpasar Selatan pada Minggu, 13 Maret.
Sedangkan dari pemeriksaan sementara, pelaku mengaku sudah 17 kali melakukan begal payudara.
"Pelaku mulai beraksi mulai pukul 05.00 WITA sampai 05.30 WITA. Ada pun tujuan pelaku berbuat karena merasa ada kepuasan untuk menikmati seks dan untuk meningkatkan nafsu seksualnya," ujar Iptu Sukadi.