Bikin Mawar AFI Geram, Steno Ricardo Mengaku Nikah dengan Susi Lewat Semi Taaruf

JAKARTA - Setelah sempat mereda, hubungan Mawar AFI dan mantan suaminya, Steno Ricardo kembali merenggang. Selain itu, unggahan istri terbaru Steno, Susi juga menjadi perbincangan.

Mawar mengunggah percakapan terbaru dengan Steno. Dalam pesan tersebut, Steno menjelaskan kalau dia menjalani semi taaruf.

"Keputusan 'okelah aku menikah' itu pun jauh setelah masa iddah berakhir. Dan sebenarnya, ini semi taaruf," kata Steno Ricardo.

Ia menjelaskan proses taaruf ini sudah dilakukan setelah berdiskusi dengan psikolog dan guru agama. Steno juga menyebutkan dia diizinkan anak-anak untuk menemukan pasangan baru.

"Honestly ini by request dari anak-anak, terutama Mireya dan Arayi," jelas Steno Ricardo.

"Beri tahu saya siapa guru agama kamu dan juga psikolog yang menyarankan kamu menikah dengan orang tersebut," jawab Mawar AFI.

Di sisi lain, Susi mantan babysitter Mawar dan Steno tidak banyak berkomentar. Namun ia terlihat mengunggah foto pernikahannya dengan sebuah keterangan foto.

“Kalo Yang Mahakuasa sudah berkehendak, maka akan terjadi. Bahkan daun jatuh pun atas kehendak Yang Mahakuasa,” tulis Susi.