Tatap Leg 2 Final Piala AFF 2020, Egy Maulana Vikri Sampaikan Pesan Semangat
JAKARTA - Kekalahan besar timnas Indonesia dari Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 jelas menjadi pukulan telak. Namun, Egy Maulana Vikri enggan meratapinya menjadi penyesalan.
Gelandang timnas itu justru berusaha tampil lebih semangat lagi untuk bisa menebus kekalahan. Ia bahkan menyampaikan pesan untuk rekan-rekannya untuk tetap berjuang tanpa takut.
Pesan ini disampaikan Egy Maulana Vikri lewat unggahan terbaru di Instagram-nya. Dalam foto terakhirnya, Egy membagikan momen saat ia hendak memasuki lapangan untuk menggantikan Ricky Kambuaya.
"Satu kesempatan terakhir! Tak peduli apa pun yang terjadi!" tulis Egy dalam bahasa Inggris.
Unggahan itu dibuat pemain FK Senica ini untuk membakar semangat rekan-rekannya di leg kedua nanti. Egy juga tak ingin timnas larut dalam kekecewaan.
Pasalnya, di leg pertama final Piala AFF 2020 Skuat Garuda dihajar habis pasukan Gajah Perang. Tak tanggung-tanggung, laga berakhir dengan skor 0-4.
Baca juga:
- Ini Alasan Bali United dan PSM Makassar Dipilih PSSI Wakili Indonesia di Piala AFC 2022
- Persis Solo Milik Putra Jokowi Bekuk Rans Cilegon FC-nya Raffi Ahmad di Final Liga 2, tapi Dua-duanya Dipastikan Promosi ke Liga 1
- Indonesia Dibantai Thailand 4-0 di Leg 1 Final Piala AFF 2020, Netizen: Tenang, Kita Balas di Dangdut Academy Asia
- Nasib Berbeda 2 Kiper Final Piala AFF 2020: Nadeo Argawinata Dibombardir, Siwarak Tedsungnoen Duduk Nyaman dan Diganti tanpa Cedera
Meski kalah telak, timnas masih punya sedikit harapan untuk merebut gelar juara. Karena masih ada leg kedua yang akan berlangsung pada Sabtu, 1 Januari mendatang.
Untuk bisa memastikan kemenangan di leg kedua, timnas harus benar-benar fokus dan usaha keras. Kerena minimal mereka harus mencetak empat bola untuk bisa menumbangkan pasukan Alexandre Polking.