Donny van de Beek Akui Dirinya Penyebab MU Gagal Menang dari Young Boys
JAKARTA - Manchester United harus puas berbagi poin dengan Young Boys dalam pertandingan keenam Liga Champions pada Rabu malam. Donny van de Beek mengaku dirinyalah penyebab MU gagal menang.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Setan Merah sempat lebih dulu memimpin 1-0 lewat gol Mason Greenwood di menit awal babak pertama.
Sayangnya, peluang untuk menang milik MU itu justru diserobot Young Boys jelang turun minum. Lewat gol jarak jauh Fabian Rieder, skor jadi imbang 1-1 hingga laga usai.
Momen Rieder mencetak gol jarak jauh itu rupanya tercipta karena kelalaian Van de Beek dalam memberikan umpan di depan kotak penalti. Momen itu dimantaatkan Rieder untuk merebut bola dan akhirnya mencetak angka.
Baca juga:
- Semangati Sang Ayah, Putra Shin Tae-yong Ajak Masyarakat Korea Dukung Indonesia di Piala AFF 2020: Appaa Hwaiting
- Hasil Piala AFF 2020: Irianto Cetak Brace, Indonesia Bekuk Kamboja 4-2
- Salju Tebal Selimuti Stadion Gewiss, Atalanta Vs Villarreal Ditunda
- Benfica Vs Dynamo Kiev 2-0: The Eagles Dampingi Bayern Munich ke Babak 16 Besar Liga Champions
Van de Beek mengklaim bahwa umpan cerobohnya adalah alasan hasil imbang melawan Young Boys. Gelandang asal Belanda tersebut juga mengatakan seharusnya bola dibuang agar tidak jadi peluang lawan.
"Hasil menjadi 1-1 bagi saya momen kehilangan bola di tengah (laga) jadi penyebabnya (kalah), mungkin saya harusnya menendang bola jauh-jauh," kata Van de Beek dikutip dari Sky Sport.
"Saya tidak melakukan itu (membuang bola). Saya mengambil tanggung jawab untuk kesalahan itu (menciptaan peluang untuk lawan)," lanjutnya.
Terlepas dari pengakuan Van de Beek, di laga tersebut MU tampil dengan sentuhan baru dari Ralf Rangnick yang melakukan perombakan pemain besar-besaran.
Itu dilakukan sang pelatih menyusul kepastian bahwa Manchester United lolos ke 16 besar dari laga sebelumnya.