Cara Membuat YouTube Shorts dengan Mudah Menggunakan Ponsel, Bisa Menambah Penonton

YOGYAKARTA - YouTube memiliki fitur video pendek bernama YouTube Shorts. Fitur tersebut mirip dengan platform atau aplikasi video pendek lain yang sudah ada lebih dulu seperti TikTok, Snack Video, dan lainnya.

Dengan YouTube Shorts pengguna dapat terhubung dengan penonton baru di YouTube. Fitur tersbut dapat dibuat dengan mudah menggunakan smartphone dan kamera Shorts yang ada di aplikasi YouTube.

Layaknya aplikasi video pendek lain, YouTube Shorts memiliki durasi 15 hingga 60 detik. Bagi konten kreator YouTube, fitur tersebut biasanya digunakan untuk menampilkan cuplikan video dari konten yang dibuat.

Jika Anda ingin menjadi konten kreator YouTube, dan sedang mencari cara untuk mengembangkan kanal Anda, fitur YouTube Shorts dapat digunakan untuk terhubung dengan pengguna YouTube, untuk menjadi penonton kanal Anda.

Di bawah ini tim VOI telah menyiapkan langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk membuat video YouTube Shorts, agar kanal Anda lebih dikenal oleh pengguna YouTube.

Membuat YouTube Shorts Menggunakan Ponsel 

Untuk membuat video pendek di YouTube, langkah pertama yang dapat Anda lakukan adalah membuka aplikasi YouTube yang sudah terinstall di smartphone Anda dan login dengan akun YouTube yang Anda miliki.

Pada halaman utama YouTube, klik ikon tambah yang berada dibagian tengah bawah layar smartphone Anda untuk membuat video baru.

Akan muncul tampilan menu yang dapat Anda pilih seperti "Upload Video", Live Streaming", dan "Buat Video Shorts". Pilih "Buat Video Shorts" untuk mulai membuat video pendek di YouTube.

Untuk mulai merekam video yang Anda buat, pengguna dapat menekan ikon bulat berwarna merah yang berada di posisi bawah tengah.

Anda juga dapat mengatur durasi video pendek yang Anda buat dengan menekan ikon 15 atau 60. Jika Anda memilih 15 maka durasi video adalah 15 detik, sementara jika memilih 60 maka durasinya adalah 60 detik.

Selain itu, pengguna juga dapat menambahkan suara atau musik dengan menekan menu tambahkan suara pada bagian atas tengah. Anda juga dapat mengatur kamera flip, kecepatan video dan hitung mundur video dengan menekan 3 ikon menu pada bagian kanan atas.

Jika Anda sudah memiliki video yang akan diunggah, tanpa merekamnya secara langsung, pengguna dapat memasukkannya sebagai YouTube Shorts dengan klik ikon galeri atau foto yang berada di kiri bawah.

Setelah selesai merekam atau memasukkan video, pengguna dapat melanjutkan proses tersebut dengan menekan ikon centang yang berada di pojok kanan bawah.

Anda pun masih bisa mengatur beberapa detail yang diinginkan sebelum video pendek Anda dipublikasikan, seperti suara, teks, filter dan yang lainnya.

Jika Anda sudah selesai mengatur semua detail sesuai dengan yang Anda inginkan, pengguna dapat melanjutkan dengan klik tombol "Selanjutnya".

Kemudian beri judul untuk video shorts yang Anda buat, atur visibilitas video dan pilihan penonton. Setelah itu klik ikon "Upload" pada bagian kanan atas, dan YouTube akan mulai mengunggahnya sebagai video pendek di kanal YouTube Anda.

Demikianlah cara membuat video pendek untuk diunggah di YouTube Shorts. Dengan fitur tersebut, pengguna dapat terhubung dan berinteraksi dengan pengguna YouTube lainnya lebih mudah.