JAKARTA - Memberi umpan pelet atau cacing untuk memancing ikan memang biasa terjadi, tetapi bagaimana kalau menggunakan figur Disney untuk menjadi umpan?

Melansir Daily Mail pada Selasa, 29 September, seorang nelayan bernama Mark Pace menggunakan mainan Disney+ Ooshies untuk memancing ikan. Trik yang ia buat berhasil karena ia mendapatkan ikan dengan ukuran yang tidak kecil.

Karena keberhasilannya, Pace mulai mengunggah di Facebook dan menanyakan jika ada yang menjual produk Disney+ Ooshies. “Akan sangat senang untuk membayar 1 dolar setiap Ooshies,” tulisnya.

Disney+ Ooshies adalah mainan keluaran Disney yang menghadirkan tokoh-tokoh Disney dalam bentuk mini. Harganya yang ramah di kantong dan terbatas membuat mainan ini sangat eksklusif.

Dalam postingan Facebook-nya, Mark Pace terlihat menggunakan Ooshies tokoh Ariel yang bisa menyala di dalam gelap (glow in the dark). Kini akun Facebook Mark Pace sudah dikunci untuk publik.

Selain itu, Disney+ Ooshies juga ramai diburu para kolektor karena produk yang dirilis hadir dalam jumlah terbatas. Tetapi unggahan Pace ini menimbulkan reaksi negatif oleh pengguna lainnya.

Sebagian merasa ide ini termasuk keren tetapi bisa menimbun plastik lebih banyak di dalam laut. “Ide yang bagus selama mereka (Ooshies) tidak terlepas ke laut,” tulis salah satu pengguna. Menilik situsnya, Woolworths menyediakan fasilitas daur ulang untuk Ooshies yang sudah tidak terpakai.

Namun karena Ooshies juga digemari, alhasil Disney+ pun mengakhiri penjualan Ooshies. Saat itu, mereka bekerja sama dengan sebuah toko bernama Woolworths untuk merilis Ooshies pada 26 Agustus.

Tetapi karena banyak yang tidak mendapatkan Ooshies, banyak pengguna yang mengancam tidak akan berbelanja di supermarket itu lagi. Woolworths menyatakan mereka memang memproduksi Disney+ Ooshies dalam jumlah terbatas.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)