JAKARTA - Film terbaru sutradara Sammaria Simanjuntak, Guru-Guru Gokil ditayangkan perdana pada Senin, 17 Agustus melalui layanan streaming Netflix. Dengan nama Crazy Awesome Teachers sebagai judul internasional, hadirnya film ini dapat membawa Indonesia lebih maju lagi dalam perfilman mancanegara.
Sebelumnya, film ini dijadwalkan tayang di bioskop tahun 2020 namun akibat pandemi COVID-19 yang berlangsung sejak Maret lalu membuat bioskop belum diperbolehkan membuka bisnisnya.
Ternyata ide menambahkan Guru-Guru Gokil ke layanan tersebut sudah tercetus sebelum perilisan di bioskop. Namun mengingat tidak ada kepastian kapan bioskop akan dibuka, BASE Entertainment selaku rumah produksi memutuskan agar film ini ditayangkan perdana di Netflix.
Dirilisnya Guru-Guru Gokil di Netflix disambut baik oleh kedua pihak. Dian Sastrowardoyo, produser film ini menuturkan harapannya agar bisa menyajikan cerita hubungan guru dan murid yang baik.
另请阅读:
Perilisan ini dinantikan oleh penonton dan penggemar film Indonesia. Baru tayang sehari, film ini langsung menempati kolom Trending dalam platform Netflix. Ternyata banyak orang yang menantikan kehadiran film Indonesia baru selama pandemi.
Meskipun tidak ada angka pastinya, namun bisa dipastikan Guru-Guru Gokil berhasil menarik perhatian pelanggan. Selain Indonesia, film ini didistribusikan ke 190 negara dengan terjemahan 17 bahasa.
Guru-Guru Gokil atau Crazy Awesome Teachers menceritakan seseorang bernama Taat (Gading Marten) yang menjadi guru pengganti di sebuah sekolah karena sebuah keadaan. Pengalaman naik turun menghadapi murid-murid serta sejumlah kejadian di sekolah mengubah pemikiran dan perlakuan Taat.
Saat ini, film Guru-Guru Gokil dapat disaksikan secara eksklusif melalui layanan streaming Netflix.
The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)