JAKARTA – Tidak seperti tahun lalu, fenomena astronomi akan menjadi hal yang langka di tahun 2025. Pasalnya, langit akan bebas dari gerhana total dan hanya menampilkan gerhana matahari parsial jarak jauh.
Namun, alam semesta tidak pernah beristirahat. Matahari masih sangat aktif dan masih banyak komet atau asteroid yang akan mendekati Bumi. Dari beberapa peristiwa astronomi di tahun ini, ada beberapa yang masih patut untuk dipantau secara langsung.
Meski tidak sebaik fenomena di tahun lalu, berikut ini daftar fenomena astronomi teratas yang bisa diamati di sepanjang tahun 2025, mengutip dari Sciencealert.
12 Fenomena Astronomi Terbaik di 2025
Peristiwa langit di tahun ini tidak benar-benar langka. Masih banyak hal yang bisa diperhatikan, hanya saja tidak sebanyak tahun lalu. Masyarakat mungkin tidak akan melihat fenomena gerhana matahari yang dahsyat seperti yang terjadi pada April lalu.
BACA JUGA:
Akan tetapi, berbagai peristiwa ini menarik untuk diperhatikan jika Anda ingin menambah wawasan astronomi. Menariknya, fenomena tahun ini didominasi oleh aktivitas planet di tata surya. Berikut ini daftar fenomena terbaik yang sebaiknya tidak dilewatkan.
- Puncak Siklus Matahari ke-25
- Mars menjadi oposisi Bumi di bulan Januari
- Venus terlihat di langit senja selama awal tahun
- Bulan terlihat berayun lebar selama Major Lunar Standstill
- Cincin Saturnus terlihat menonjol dari sudut pandang Bumi
- Komet G3 ATLAS mencapai magnitudo negatif pada bulan Januari
- Dua gerhana bulan total terjadi di seluruh dunia
- Okultasi bulan di seluruh dunia untuk bintang Spica, Regulus, dan Antares
- 'Tahun tiga kali lipat' yang langka untuk okultasi bulan-bintang
- Bulan bertemu dengan Saturnus dan Mars beberapa kali
- Konjungsi tiga emoticon tersenyum yang melibatkan Bulan, Regulus, dan Venus pada 19 September
- Bulan menutupi bagian Messier 45 (Pleiades) pada setiap lintasan