Bagikan:

YOGYAKARTA – Saat ini masyarakat kerap melakukan pembayaran di merchant menggunakan QRIS. Metode pembayaran tersebut sering dilakukan karena dinilai lebih mudah dan simpel. Alasan tersebut yang mendasari para penjual atau pelaku UMKM harus tahu cara cek transaksi QRIS lewat browser, baik lewat HP atau laptop.

Cara Cek Transaksi QRIS Lewat Browser

Dikutip dari situs resmi Bank Indonesia (BI), Quick Response Code Indonesian Standard atau QRIS (dibaca KRIS) adalah penggabungan dari beragam QR dari para Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) yang memakai QR Code.

Pengembangan QRIS sendiri dilakukan oleh industri sistem pembayaran yang bekerja sama dengan Bank Indonesia untuk memudahkan proses transaksi menggunakan QR Code. Seluruh Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran yang menerapkan QR Code Pembayaran harus memakai QRIS

Dengan adanya QRIS, masyarakat bisa melakukan transaksi pembayaran dengan beragam alat transaksi elektronik dompet digital mulai dari Dana, OVO, GoPay, ShopeePay, LinkAja. Selain itu transaksi juga bisa dilakukan dengan mobile banking dari berbagai bank yang telah mendukung metode ini.

Sederhananya, seluruh merchant yang sudah memiliki QRIS sebagai kanal transaksi dapat menerima pembayaran dari konsumen baik lewat dompet digital maupun mobile banking. Adapun cara transaksi menggunakan QRIS adalah sebagai berikut.

  1. Konsumen diharuskan memiliki atau membuat akun. Pendaftaran kepemilikan QRIS dilakukan dengan mengunduh aplikasi salah satu PJSP berijin QRIS yang sudah terdaftar;
  2. Setelah memiliki akun QRIS, pengguna bisa mengisi saldo di akun agar bisa digunakan sebagai alat transaksi;
  3. Saat ingin bertaransaksi, buka aplikasi QRIS;
  4. Masuk ke icon scan/gambar QR/pay;
  5. Setelah itu scan QRIS merchant lewat ponsel;
  6. Ketik nominal yang dibutuhkan;
  7. Setelah itu masukkan PIN;
  8. Bayar;
  9. Pengguna akan mendapatkan notifikasi saat transaksi berhasil dilakukan.

Bagi pedagang atau merchant, pengcekan transaksi QRIS bisa dilakukan lewat dashboard QRIS yakni melalui website QRIS. Adapun tata cara pengecekan transaksi QRIS lewat google chrome atau browser lainnya adalah sebagai berikut.

  1. Masuk ke Dashboard QRIS dengan mengunjungi situs id;
  2. Setelah itu klik menu Transaksi QR. Dalam menu tersebut pengguna dapat melihat seluruh dana yang masuk lewat transaksi QRIS;
  3. Untuk mengetahui informasi Settlement ke rekening yang terhubung, pilih menu Settlement. Rekening yang terhubung sesuai dengan rekening yang didaftarkan oleh pengguna saat registrasi.

Perlu diketahui bahwa saat transaksi QRIS gagal, tidak berhasil dilakukan, atau tak masuk ke history Inbox QRIS, dana akan masuk lagi ke rekening pengirim selama satu haru atau 1x24 jam. Durasi dana QRIS masuk rekening pribadi yang pending biasanya butuh waktu dua hingga lima hari kerja. Sedangkan hari libur, baik hari Sabtu, Minggu, atau hari libur nasional, transaksi tidak bisa dilakukan. Dana akan diproses saat jam kerja.

Itulah informasi tentang cara cek transaksi QRIS lewat browser. Untuk mendapatkan informasi menarik lainnya kunjungi VOI.ID.