JAKARTA - PT Motul Indonesia Energy (MIE) memiliki cara unik untuk memperkuat hubungan dengan pecinta otomotif, termasuk kepada pelanggan dengan memberikan penghargaan spesial.
Motul mengadakan program 'Kebut Hadiah Motul' yang bertujuan untuk memberikan apresiasi. Program ini berlangsung mulai 1 Juli hingga 31 Desember 2024.
Hadiah menarik disiapkan mulai dari Honda Stylo dan Yamaha XSR Custom by Atenx Katros Garage, serta satu unit Subaru Impreza yang dimodifikasi oleh Garasi Drift dan Jejelogy.
National Sales Director Motul Indonesia, Welmart Purba, mengatakan program yang dilakukan ini membuktikan komitmen perusahaan dapat memberikan penghargaan kepada loyalitas konsumen di Tanah Air.
"Program ini juga merupakan ajakan untuk seluruh pemilik kendaraan motor dan mobil untuk upgrade performa kendaraan menggunakan Motul, sekaligus menikmati berbagai hadiah menarik," katanya, dalam keterangan resminya yang diterima, Sabtu, 1 Februari 2025.
BACA JUGA:
Program ini berlangsung dengan syarat membeli minimal delapan liter oli mobil Motul atau dua botol oli motor Motul mulai bulan Juli sampai Desember 2024 di bengkel rekanan Motul bertanda khusus berhak mengikuti undian.
Beberapa produk yang berlaku dalam program tersebut, seperti Multigrade Plus, Motul Multipower Plus, Motul H-Tech 100 Plus, dan Motul TRD Sport.
Terkait dengan pengundian, hadiah grand prize sepeda motor berlaku bagi pembeli pelumas sepeda motor Motul.
Sementara grand prize Subaru Impreza modifikasi berlaku untuk pembeli pelumas mobil Motul.
Proses pengundian dilakukan secara langsung dan disaksikan oleh Kementerian Sosial, notaris, serta otoritas terkait. Pengundian juga disiarkan langsung melalui akun resmi YouTube dan Instagram Motul Indonesia.
"Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang grand prize Honda Stylo Custom, Yamaha XSR Custom, dan Subaru Impreza kreasi Garasi Drift dan Jejelogy."
"Kami berharap program undian ini terus kami selenggarakan untuk mengapresiasi konsumen dan pengguna loyal pelumas Motul," tutur Welmart.
Untuk pemenangnya, yaitu Egi dari Jakarta yang berhasil membawa pulang Subaru Impreza by Garasi Drift & Jejelogy. Sementara itu, untuk pemenang Honda Stylo Custom by Atenx Katros diraih oleh Ant*** dari Banten. Terakhir, pemenang Yamaha XSR Custom by Atenk Katros adalah Romy dari Jawa Timur.
Selain undian grand prize, pelanggan yang membeli minimal empat liter oli mobil Motul mendapatkan hadiah langsung berupa t-shirt eksklusif kolaborasi Motul dengan Petrolist, Garasi Drift, dan Katros Garage, yang akan dikirim langsung ke alamat pelanggan.