JAKARTA - Mudik lebaran sudah menjadi rutinitas yang tidak terpisahkan saat Ramadan, bicara mudik tahun ini diperkirakan jumlahnya akan tembus 193 juta orang, bahkan Kementerian Perhubungan memperkirakan 35,4 juta orang akan menggunakan mobil pribadi.
Menyambut libur lebaran tahun ini, Citroën mengadakan program Bengkel Siaga yang berlangsung dari tanggal 7 hingga 14 April 2024, di 4 kota seperti, Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya.
"“Pelanggan tidak perlu khawatir, karena kami tetap siap dengan program Bengkel Siaga di 4 kota, dimana bengkel resmi Citroën akan tetap melayani pelanggan selama libur lebaran, terkecuali pada tanggal bertepatan pada hari Raya Idul Fitri," kata Chief Executive Officer PT Indomobil National Distributor Tan Kim Piauw, dalam keteranganya, Kamis, 4 April.
Selain bengkel siaga, Citroën juga memberikan Layanan Darurat 24 jam kepada pelanggan yang memerlukan bantuan saat berkendara melalui Citroën Care 14023.
"Kami berharap pelanggan Citroën akan tetap merasa nyaman dan aman dalam menikmati suasana liburan tanpa ada perasaan khawatir jika membutuhkan bantuan untuk kendaraannya," tambahnya.
BACA JUGA:
Sebagai tambahan informasi, Citroën memiliki berbagai model di Indonesia seperti C3, C3 Aircross SUV, E-C3 , C5 Aircross hingga E-C4. Nah, bagi calon konsumen yang ingin merasakan langsung pengalaman mengkonfigurasi dan kustomisasi mobil Citroën yang diinginkan, bisa melalui perangkat konfigurator 3D dan selanjutnya melakukan transaksi pembelian unit kendaraan Citroën secara online.
Untuk ketenangan pikiran para pelanggannya Citroën memprioritaskan layanan purna jual dengan memberikan free service 4 tahun atau 50.000 km, garansi kendaraan standar (3) tiga tahun atau 100.000 km (mana yang lebih dulu), layanan 24 jam Emergency Road Trip Assistance (ERA) Citroën Call Center 24 Jam .