JAKARTA - Manchester United sudah memberikan penawaran resmi kepada Sporting CP untuk pelatih Ruben Amorim.
The Red Devils sudah sepakat membayar klausul pelepasan 10 juta euro demi mencari penggati Erik ten Hag yang baru dilepas pada Senin, 28 Oktober 2024.
Belakangan, muncul rumor bahwa rival Manchester United, Manchester City, juga tertarik mengamankan jasa Amorim.
Soalnya, ketika pertama kali pelatih 39 tahun itu muncul sebagai kandidat pengganti Ten Hag, Amorim masih menampik.
Dia diduga menunggu kesempatan melatih The Citizens seiring kabar Pep Guardiola ingin meninggalkan Etihad pada akhir musim ini.
BACA JUGA:
Amorim melihat dulu apakah Manchester City mengajukan proposal setelah dipastikan merekrut Direktur Olahraga Sporting, Hugo Viana, untuk menggantikan Txiki Begiristain pada akhir musim ini di Etihad.
Hanya saja, meskipun The Citizens mendatangkan Direktur Olahraga milik Sporting, ternyata mereka tidak berencana merekrut Amorim juga.
Menurut sumber Manchester City kepada ESPN, preferensi mereka adalah Pep Guardiola memperpanjang kontraknya setelah akhir musim ini.
Selain itu, Amorim juga bukanlah kandidat utama untuk menjadi manajer berikutnya meskipun ada lowongan pada musim panas nanti.
Artinya, Manchester United yang sudah melakukan pendekatan serius memiliki peluang jelas untuk pelatih asal Portugal tersebut.
Ruben Amorim memang sudah lama mengagumi Manchester United setelah masa jabatannya yang sukses sebagai manajer Sporting.
Masalahnya, gaya permainannya tidak sesuai dengan cara bermain yang diinginkan Manchester City.
Tim utama Guardiola dan tim akademi The Citizens biasanya bermain dalam sistem 4-3-3.
Sementara formasi taktis yang disukai Amorim adalah pertahanan tiga orang dalam sistem 3-4-3.
Hal itu menguatkan bahwa Amorim semakin dekat ke Manchester United. The Red Devils mengalihkan target kepada manajer 39 tahun karena Thomas Frank, yang juga menjadi kandidat, punya klausul pelepasan dalam kontraknya di Brentford hampir dua kali lipat dari Amorim.
Terlepas dari itu, Ruud van Nistelrooy telah ditunjuk sebagai manajer sementara di Old Trafford setelah pemecatan Erik ten Hag.
Ia akan memimpin pertandingan Piala Carabao melawan Leicester City pada Kamis, 31 Oktober 2024, dini hari WIB.
Namun, belum jelas apakah ia akan diminta untuk memimpin tim melawan Chelsea di Old Trafford pada akhir pekan ini.