JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus, menyatakan bahwa Liga 1 2024/2025 akan tetap bergulir ketika agenda Piala AFF 2024 berlangsung. Meski berbarengan, semua klub Liga 1 juga komitmen untuk melepas pemainnya.
Piala AFF 2024 mulai bergulir pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Menginggat agenda ini tak masuk dalam kalender resmi FIFA, maka PT LIB dan seluruh peserta Liga 1 sepakat untuk tak mengambil jeda dalam kompetisi.
Ferry Paulus menegaskan Liga 1 hanya akan berhenti saat FIFA Matchday pada 1-19 November 2024. Dalam periode itu, Timnas Indonesia akan berlaga di Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Jepang dan Arab Saudi dengan status tuan rumah.
BACA JUGA:
"Jalan terus liga (selama Piala AFF 2024). Kami berhenti kalau sudah H-4 FIFA Matchday. Selebihnya jalan terus, termasuk U-20 atau U-17," kata Ferry Paulus dalam keterangannya dikutip pada Rabu, 23 Oktober 2024.
"Untuk musim ini, saat Piala AFF 2024 digelar, Liga 1 jalan terus. Kualifikasi (Piala Dunia 2026) baru berhenti (Liga 1) dan lainnya jalan terus," tuturnya lagi.
Meski berjalan bersamaan, Ferry Paulus memastikan tidak ada protes dari klub jika nantinya ada pemain yang dipanggil untuk mentas di Piala AFF 2024.
Ferry menegaskan bahwa hal itu sudah jadi komitmen bersama demi mendahulukan kepentingan Timnas Indonesia.
"Ya, enggak (menahan pemain tampil di Piala AFF 2024). Kan sudah komiten," ujar Ferry lagi.
Lebih lanjut, Dirut LIB menyampaikan Liga 1 baru akan jeda sementara saat SEA Games 2025 Thailand yang dimainkan pada 7-19 Desember 2025.
"Kami memikirkan SEA Games nanti. Soalnya, kami sudah kasih slot berhenti. Kami lihat jadwal tiga tahun ke depan," katanya.
Pada Piala AFF 2024, PSSI akan menurunkan pemain dari Timnas Indonesia U-20 dan U-23. Soalnya, federasi menjadikan ajang ini sebagai sasaran antara.