Bagikan:

JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 bakal menjalani laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 menghadapi Irak U-23. Pemenang laga bakal mengamankan kelolosan otomatis ke Olimpiade Paris 2024.

Kepastian Irak U-23 menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 didapat setelah mereka kalah melawan Jepang U-23 dengan skor 0-2 di semifinal.

Pada laga di Stadion Jassim Bin Hamad, Selasa, 30 April 2024, dini hari WIB, dua gol Samurai Biru dicetak Mao Hosuya (26’) dan Ryotaro Araki (42’).

Jepang U-23 akan berjumpa Uzbekistan U-23 di partai puncak Piala Asia U-23 2024 sekaligus keduanya sudah menyegel tiket ke Olimpiade Paris 2024.

Sementara bagi Irak U-23, kekalahan di semifinal ini membuat mereka harus menghadapi Indonesia U-23 untuk memastikan peringkat ketiga.

Peringkat ketiga merupakan jalur terakhir untuk lolos langsung ke Olimpiade Paris 2024.

Bagi tim yang kalah, kans menuju Paris masih tetap terbuka. Namun, perburuan tiket ke Olimpiade akan lebih panjang karena harus melewati playoff antarkonfederasi menghadapi Guinea (peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023) pada 9 Mei 2024.

Sementara itu, Indonesia U-23 harus tergusur ke jalur perburuan tempat ketiga setelah Skuad kalah dari Uzbekistan U-23.

Pada laga di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin, 29 April 2024, tim asuhan Shin Tae-yong kalah 0-2.

Laga perebutan tempat ketiga antara Indonesia U-23 vs Irak U-23 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis, 2 Mei 2024, pukul 22.30 WIB.