Bagikan:

JAKARTA – Tim nasional Indonesia U-23 akan menjalani pertandingan uji coba terakhir melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada malam ini menjelang Piala Asia U-23 2024.

Duel antara Indonesia U-23 melawan UEA dijadwalkan berlangsung di Stadion Shabab Al Ahli, Selasa, 9 April malam. Kick off duel tersebut dimulai pada pukul 00.30 WIB.

Pertandingan tersebut berlangsung tertutup alias tidak ada televisi yang menyiarkannya secara langsung. Ini sama seperti ketika melawan Arab Saudi pada Jumat, 5 April.

Pada pertandingan melawan Arab Saudi itu, skuad asuhan Shin Tae Yong menderita kekalahan dengan skor 1-3. Ketika itu, skuad Garuda bermain tanpa beberapa nama pemain inti.

Shin mengatakan dalam laga melawan UEA ini dia akan mengerahkan kekuatan yang berbeda. Pemain-pemain inti akan dipasang agar siap menghadapi Piala Asia nanti.

“Untuk uji coba berikutnya lawan Uni Emirat Arab, akan dimainkan untuk pemain inti dulu,” ujar juru taktik asal Korea Selatan itu, seperti dikutip dari situs PSSI.

 

Uji coba ini sebagai persiapan mengikuti Piala Asia U-23 AFC 2024 di Qatar yang digelar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang. Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania. 

Pemusatan latihan yang dijalani di Dubai ini akan berakhir pada 10 April mendatang. Setelah itu, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan langsung bertolak ke Doha, Qatar.  

Pada Piala Asia U-23 2024 ini, laga perdana Indonesia akan melawan Qatar pada 15 April. Setelah itu menantang Australia, pada 18 April, dan laga terakhir bertemu Yordania, pada 21 April.

Garuda Muda ditargetkan lolos dari fase grup atau ke babak delapan besar. Namun, jika bisa sampai babak semifinal makan akan membuka Timnas U-23 peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024. 

Rizky Ridho dan kawan-kawan minimal harus menjadi peringkat tiga untuk meraih tiket otomatis bersama juara dan runner-up turnamen.

Sementara itu, tim yang kalah di laga perebutan tempat ketiga masih punya kesempatan berlaga di Paris. Caranya dengan memenangkan laga play-off menghadapi wakil Afrika.