JAKARTA - Kompetisi futsal nasional tingkat sekolah menengah pertama dan atas (SMP dan SMA) kembali digelar by.U. Bertajuk Piala by.U 2024, klub futsal Pendekar United digandeng menjadi mitra tahun ini.
Piala by.U berharap kerja sama dengan Pendekar United menjadi jembatan bagi para pemain untuk mewujudkan mimpi mereka melangkah ke tingkat futsal profesional.
Musim ini menjadi tahun ketiga diselenggarakannya Piala by.U. Berkaca dari kesuksesan dua edisi sebelumnya, pergelaran tahun ini juga diselenggarakan dengan cakupan wilayah lebih besar.
Head of by.U, Riko Ringgoanto, menyebut edisi tahun ini akan ada 19 lokasi se-Indonesia di 82 kota yang disambangi Piala by.U.
"Pada edisi pertama tahun 2022 hanya digelar di satu kota, yaitu Semarang. Pada 2023 ada dua kota, yaitu Blitar dan Bojonegoro," tutur Riko Ringgoanto pada acara jumpa pers Piala by.U di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senin, 26 Februari 2024.
BACA JUGA:
"Tahun ini spesial karena animo tinggi plus banyaknya potensi di seluruh Indonesia. Tahun ini event kami akan panjang. Ada 19 titik penyelenggaraan," tuturnya.
Riko membeberkan bahwa akan ada lebih dari 912 sekolah yang berpartisipasi dari 19 lokasi tersebut. Harapannya, terdapat lebih dari 10 ribu peserta.
Hal itu menjadi tujuan utama digelarnya Piala by.U demi menjadi pergerakan masif dalam menjaring talenta para pemain futsal muda berbakat.
Kompetisi ini juga dimanfaatkan menjadi ajang talent scouting. Nantinya, akan dipilih enam pemain terbaik yang bisa mendapat kesempatan bergabung Pendekar United.
Artinya, keenam pemain paling potensial itu punya kans besar melangkahkan kaki ke jenjang futsal profesional.
"Enam orang pemain potensial nanti akan ikut latihan dengan Pendekar United di Jakarta. Pemain akan berkesempatan berlatih dan dibina oleh tim."
"Mereka juga berkesempatan masuk jajaran pemain futsal profesional bersama Pendekar United," kata Ian Hidayat selaku Manajer Pendekar United.
Kompetisi Piala by.U 2024 mulai bergulir pada Februari-November 2024. Roadshow Piala by.U 2024 akan dimulai dari Jawa Barat Series (Februari-Oktober 2024), Jawa Timur Series (Agustus-September 2024), Jawa Tengah Series (September-Oktober 2024), Outer Jawa Series (Juli-Oktober 2024), dan ditutup di Jakarta Series (Oktober-November 2024).