JAKARTA - Manajer Ange Postecoglou memuji striker Richarlison yang mengantarkan Tottenham Hotspur menang 2-0 atas Nottingham Forest di pertandingan Premier League Inggris di Stadion City Ground, Sabtu, 16 Desember dini hari WIB. Apalagi, Tottenham juga telah kembali ke jalur menang.
Tottenham mencetak hattrick kemenangan. Setelah menaklukkan West Ham United 2-1, klub London Utara itu menghancurkan Newcastle United 4-1. Terakhir, Tottenham menang 2-0 atas Nottingham Forest.
Di laga itu, striker Richarlison membuka kemenangan Tottenham menjelang akhir babak pertama. Selanjutnya, Dejan Kulusevski memantapkan keunggulan menjadi 2-0.
Tottenham mampu mempertahankan keunggulan meski bermain dengan 10 orang menyusul dikartumerahnya Yves Bissouma di menit 70.
Postecoglou mengaku senang dengan pencapaian tim. Apalagi, The Lilywhites mampu mengalahkan tuan rumah.
"Ini laga yang berat. Apalagi, kami menghadapi lawan yang sangat butuh poin. Namun kami tetap tenang dan bisa mengendalikan permainan. Saya senang dengan penampilan mereka," ucap Postecoglou.
BACA JUGA:
Sang manajer juga menunjukkan kepuasan atas performa Richarlison. Menurut dia penyerang timnas Brasil ini menunjukkan sebagai predator di kotak penalti.
"Richy memang predator saat berada di depan gawang. Apalagi kalau duel udara. Dia memang berbeda dengan Sonny [Son Heung-min]," ujarnya.
"Saya senang melihat penampilannya. Ini yang membuat saya yakin. Saat dia bermain, dia selalu mengerjakan tugasnya untuk kami," kata Postecoglou.
Kemenangan atas Forest tak mengubah posisi Tottenham. Mereka tetap bertahan di peringkat lima dengan poin 33. Sedangkan Forest yang menduduki peringkat 16 memiliki poin 14.