Asian Para Games 2023: Indonesia Dapat Medali Emas Ketiga
Atlet para atletik Indonesia, Ni Made Irianti Putri. (Foto: Twitter/@kemenpora)

Bagikan:

JAKARTA – Kontingen Indonesia mengamankan medali emas ketiga di Asian Para Games 2023 Hangzhou melalui pelari Ni Made Irianti Putri.

Ni Made finis di Kontingen Indonesia mengamankan medali emas ketiga di Asian Para Games 2023 Hangzhou melalui pelari Ni Made Irianti Putri. pertama pada final nomor Women's 100m T12, Selasa, 24 Oktober 2023. Dia mencatat waktu 12,52 detik.

Catatan waktu itu tidak hanya membawa Ni Made mendapat medali emas di ajang empat tahunan ini, tetapi sekaligus memecahkan rekor Asian Para Games.

Ni Made mengalahkan wakil India Shimran yang finis di posisi kedua dengan catatan waktu 12,68 detik dan Shen Yaqin dari Cina yang mencatatkan waktu 12,78 detik untuk mengamankan posisi ketiga.

Ini adalah medali kedua yang diamankan oleh Indonesia pada hari ini. Sebelum Ni Made, Indonesia sudah terlebih dahulu mendapat tambahan satu perak melalui Eko Saputro.

Eko finis di urutan kedua para atletik Men's 100m T`12. Dia berhak mendapatkan medali perak setelah finis dengan catatan waktu 11,22 detik.

Tambahan dua medali membuat Indonesia total telah mengoleksi 11 medali sejauh ini. Rinciannya, tiga medali emas, tiga perak, dan lima perunggu.