Bagikan:

JAKARTA - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag, mengapresiasi kembalinya Cristiano Ronaldo ke dalam skuad. Apalagi saat kembali, CR7 juga ikut menyumbang satu gol dalam kemenangan tim di Liga Europa.

Dalam laga kelima Grup E Liga Europa, MU menang 3-0 atas Sheriff Tiraspol. Di laga Jumat 28 Oktober dini hari WIB, tersebut, Ten Hag memainkan Ronaldo sebagai starter.

Itu jadi kesempatan baik bagi Ronaldo pasca namanya dicoret dari tim. Sempat diragukan bisa memberi kontribusi, tapi pemain Portugal itu mencetak gol saat laga tersisa sembilan menit.

Itu menjadi gol ke-701 sepanjang karirnya. Gol itu juga menjadi akhir yang positif dalam pekan yang sulit bagi pemenang Ballon D'Or lima kali itu.

"Dia (Ronaldo) terus melaju dan tim terus menempatkannya di posisi yang tepat," kata Ten Hag dikutip dari BBC.

"Dia terus menempatkan dirinya di posisi yang tepat. Dia tidak menyerah dan saya pikir itulah yang telah dia lakukan sepanjang kariernya dan pada akhirnya dia mendapatkan ganjarannya untuk itu,” lanjut sang manajer.

Ten Hag sebelumnya mencoret Ronaldo dari skuat kala menghadapi Chelsea. Hal itu dilakukan sang manajer sebagai hukuman karena sang pemain menolak dimainkan sebagai pengganti saat melawan Tottenham Hotspur sepekan sebelumnya.

Kemenangan ini membuat MU harus menjalani laga penentuan Grup E Liga Europa kontra Real Sociedad di Spanyol, pekan depan. Setan Merah harus menang dengan selisih dua gol untuk memuncaki grup dan langsung lolos ke babak 16 besar.

BACA JUGA:


- https://voi.id/olahraga/222284/julian-nagelsmann-pelatih-munchen-penakluk-barcelona

- https://voi.id/olahraga/222572/rekap-hasil-pertandingan-liga-europa-dini-hari-tadi-manchester-united-menang-arsenal-merana

- https://voi.id/olahraga/222073/jurgen-klopp-diisukan-cabut-dari-liverpool-musim-depan-zinedine-zidane-muncul-jadi-kandidat

- https://voi.id/olahraga/222099/wow-penyidik-temukan-dokumen-rahasia-cristiano-ronaldo-dan-juventus-senilai-rp311-miliar

- https://voi.id/olahraga/222209/daftar-tim-yang-memastikan-lolos-ke-babak-16-besar-liga-champions-inter-liverpool-dan-porto-menyusul