Bagikan:

JAKARTA - PSSI membagikan momen saat timnas putri Indonesia tengah menempuh perjalanan ke India untuk mengikuti kompetisi Piala Asia Wanita 2022.

Dalam video singkat perjalanan timnas putri indonesia itu terlihat pesepak bola putri yang kini membela klub Eropa, Shalika Aurelia sudah bergabung. Ia bertemu rekan-rekannya saat transit di bandara di Qatar.

"Shalika Aurelia sudah bergabung bersama Garuda Pertiwi di Bandara Internasional Hamad, Doha, Qatar setelah menempuh penerbangan dari Italia. Selanjutnya Pertiwi Berani akan menuju India untuk melakoni Piala Asia Wanita," tulis akun PSSI sebagai keterangan video.

Anehnya, unggahan momen bergabungnya Shalika dengan Garuda Pertiwi itu malah bikin salah fokus. Pasalnya, dalam kolom komentar, netizen nyaris tak membahas kebersamaan ini.

Alih-alih memberi semangat kepada Garuda Pertiwi, netizen malah konsisten berkomentar dengan tagar 'Haruna Out'. Hal itu dilakukan netizen sebagai bentuk protes atas sikap anggota exco PSSI, Haruna Sumitro yang sempat mengkritik pelatih timnas, Shin Tae-yong

"#Harunaout #saveSTY," tulis netizen di kolom komentar.

"#Harunaout #saveSTY #RevolusiPSSSI," kata netizen lain.

"kalao gatau apa apa mending diem cangkem anda #Harunaout," timpal lainnya.