Kanye West Rilis Album Baru Pekan Ini, Penggemar 'Digoda' dengan Kolaborasinya Bersama Jay-Z
Kanye West - Jay-Z (tangkapan layar YouTube)

Bagikan:

JAKARTA - DONDA menjadi album terbaru Kanye West yang akan dirilis pekan ini. Seiring kabar tersebut, beberapa penggemar mendapat kesempatan untuk mendengarkan album ini sebelum dirilis secara publik.

Kamis, 22 Juli waktu Amerika Serikat, Kanye West menggelar sesi dengar di Atlanta. Melansir NME, dia juga membagikan 5000 tiket kepada staf dan murid-murid berkulit hitam dari berbagai kampus, di antaranya Morehouse dan Morris Brown.

Kanye West muncul satu jam kemudian dan mulai memutar berbagai lagu. Namun, tidak ada pengumuman mengenai judul lagunya. Salah satu yang menarik perhatian adalah ketika suara Jay-Z terdengar dalam salah satu lagu itu.

“This might be the return of the throne/Throne, Hova and Yeezus, like Moses and Jesus” begitu lirik rap yang Jay-Z lantunkan dalam lagu yang diputar.

Warganet yang mendengar potongan lagu itu merasa senang karena kolaborasi ini menandakan reuni Kanye West dan Jay-Z setelah album duet Watch the Throne di tahun 2011. Keduanya dikabarkan bermusuhan dan tidak saling bicara.

Selain itu, deretan musisi yang mengisi album ini antara lain Travis Scott, Baby Keem, Roddy Ricch, dan Playboi Carti.

Acara sesi dengar diadakan di Mercedez Benz mulai jam 8 malam. Namun, Kanye West sempat menghilang selama satu jam.

Uniknya, beberapa penonton malah menemukan Kim Kardashian bersama keempat anaknya datang ke acara tersebut.

Beberaa jam kemudian, Kanye mengunggah sebuah foto papan tulis. Beberapa kata yang terpampang diisyaratkan menjadi daftar trek album DONDA yaitu We Made It, Moon, Remott, Donda, Let Go, Pure Souls dan masih banyak lainnya.