Bagikan:

JAKARTA - Sedan MG5 generasi saat ini telah memasuki tahun kelimanya sejak rilis 2020 silam. Kini, Morris Garage (MG) menghadirkannya dalam versi facelift untuk pasar China.

Melansir dari Carscoops, Kamis, 15 Agustus, terlihat tampilannya berubah secara signifikan terutama bagian depan dengan grill lebih proporsional yang terinspirasi dari sedan lainnya, MG7.

Pabrikan yang berasal dari Inggris ini mengubah intake bumper dan membuat lampu depan terlihat lebih agresif. Kemudian, lampu bagian belakang didesain lebih memanjang dengan bumper menampilkan intake dan diffuser palsu sewarna dengan bodi.

3

Tidak hanya gayanya yang direvisi, dimensi sedan ini juga bertambah dibandingkan pendahulunya. Panjangnya memanjang menjadi 4.715 mm dan wheelbase mencapai 2.680 mm.

Bagian dalamnya juga alami sejumlah revisi, mulai dari tata letaknya menjadi lebih rapi, kokpit digital baru dengan layar ganda 12,3 inci, serta minim penggunaan tombol fisik pada bagian konsol tengah maupun dasbor.

3

Untuk performanya, MG tetap mempertahankan mesin 1,5 liter 4-silinder seperti pendahulunya. Pada versi standar naturally-aspirated, MG5 facelift mendapatkan tenaga 127 dk digabungkan dengan transmisi lima percepatan atau Continuously Variable Transmission (CVT).

Merek yang kini dimiliki oleh SAIC Motor tersebut juga menawarkan tipe turbocharged yang lebih bertenaga mencapai 179 dk dan torsi 285 Nm berpenggerak roda depan dengan transmisi dual-clutch tujuh percepatan.

MG5 facelift akan melakukan debutnya pada 30 Agustus mendatang melalui perhelatan Chengdu Auto Show di China. Diperkirakan model ini akan hadir di sejumlah pasar Asia Tenggara, seperti Thailand maupun Filipina. Kemudian, ini berlanjut ke pasar Australia, Meksiko, maupun wilayah Timur Tengah.

Pabrikan juga tidak mengungkapkan informasi mengenai sistem keselamatannya setelah versi pre-facelift mendapatkan nilai nol bintang dalam pengujian ASEAN New Car Assessment Program (ASEAN NCAP) beberapa waktu lalu.