Bagikan:

JAKARTA - Sejumlah pejabat negara tampak mengenakan pakaian adat saat sidang tahunan MPR/DPR/DPD RI di Jakarta pada Kamis, 16 Agustus 2024. Mulai dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), Ketua DPR RI Puan Maharani, hingga Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani. Berikut potret gaya mereka.

Presiden Joko Widodo

ANTARA Foto

Presiden Jokowi melanjutkan tradisi terakhirnya mengenakan pakaian adat di sidang tahunan MPR 2024. Kali ini beliau memakai pakaian Bangsawan Ujung Serong asal Betawi berwarna hitam dan celana panjang berwarna senada. Pakaian tersebut dipadu dengan kain berwarna keunguan dengan hiasan rantai di dada, serta peci berwarna hitam.

Pernyataan KSP Abetnego Tarigan, yang dilansir VOI pada Jumat, 16 Agustus, pakaian adat yang dipilih Presiden mencerminkan nilai-nilai kesopanan, ketaatan terhadap agama, kekuatan, dan kebijaksanaan. Yang disimbolkan dari warna dan motif yang tegas dan berani, serta kebijaksanaan yang sangat dihormati dalam budaya Betawi.

Ibu Negara Iriana Jokowi

Tangkapan Layar TVR Parlemen

Sementara itu, Ibu Negara Iriana Jokowi mengenakan kebaya berwarna krem keemasan dengan kain songket berwarna senada. Penampilannya dilengkapi dengan selendang berwarna krem keemasan yang dipasang di pundak kanannya. Ibu Negara tampil anggun dengan riasan sederhana dan rambut digelung.

Wapres Ma’ruf Amin dan Istri

dok. Liputan6

Ada juga Wakil Presiden, Ma’ruf Amin dan Istri Wury Ma’ruf Amin. Ma’ruf mengenakan pakaian adat Palembang bernuansa hitam dan emas. Dengan penutup kepala, kemudian beskap (jas), celana panjang, dan kain songket yang dipakaikan di pinggang hingga lutut. Wury Ma'ruf Amin tampak mengenakan kebaya Betawi hijau bermotif bunga-bunga dipadukan kerudung yang juga berwarna hijau.

Menteri Keuangan Sri Mulyani

Mery Handayani/VOI

Sri Mulyani terlihat hadir di lokasi mengenakan kebaya dengan dominan warna putih dan rok lilit batik berwarna merah. Pakaiannya juga dilengkapi dengan selendang berwarna merah cerah dengan corak batik bunga berwarna hijau, yang senada dengan rok lilit yang dikenakan.

Ketua DPR RI Puan Maharani

dok.DPR

Puan Maharani tampak tampil anggun dengan kebaya bernuansa warna Gold. Kebaya emas tersebut merupakan rancangan desainer ternama, Didiet Maulana. Puan Memakai kebaya jenis kutu baru serta selendang sutra berwarna emas muda untuk melengkapi tampilannya. Tak lupa disematkan aksesoris bros kupu-kupu pada bagian panel tengah kebaya. 

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi

dok. Setjen MPR

Retno hadir dengan mengenakan outer bernuansa kebaya bewarna putih dengan bros bunga mawar merah besar sebagai aksesori pada bagian dada. Pakaian ini dilengkapi dengan kain berwarna merah, seakan menggambarkan warna bendera Indonesia. 

Anggota DPR Krisdayanti

Tangkapan Layar Instagram/@krisdayantilemos

Krisdayanti turut hadir dalam Sidang Tahunan yang digelar di Gedung MPR-DPR, Senayan. Anggota DPR dari Fraksi partai Demokrat sekaligus diva Pop Indonesia itu tampil mempesona dengan Kebaya Kutubaru merah khas Jawa Tengah. Krisdayanti juga memilih ornamen batik untuk bawahan maupun selendang.