Bagikan:

YOGYAKARTA – Menghitung 1000 hari orang meninggal online makin memudahkan masyarakat terutama yang bersuku Jawa untuk mengadakan tradisi selamatan atas kematian seseorang. Pasalnya, cara hitung manual kadang cukup membingungkan untuk dilakukan. Meski begitu masyarakat disarankan menguasai cara hitungnya.

Perlu diketahui, selamatan orang meninggal adalah salah satu tradisi suku Jawa. Kegiatan ini merupakan akulturasi antara kebudayaan Jawa dengan Islam.

Karena itu tradisi selamatan banyak pula dilakukan oleh warga Muslim di pulau Jawa. Dalam acara, keluarga almarhum akan mengadakan selamatan dengan mengundang keluarga, tetangga, kerabat, dan pihak lain yang mengenal almarhum.

Meski sudah jadi tradisi, tak semua orang Islam-Jawa tahu bagaimana cara hitung selamatan 1000 hari kematian. Artikel ini akan memberikan informasi tentang cara hitung 1000 hari kematian online maupun offline atau manual dengan berpatokan hari Jawa.

Menghitung 1000 Hari Orang Meninggal Online

Pasca kematian seseorang, orang Jawa khususnya pemeluk agama Islam akan menggelar tahlilan yakni sebuah tradisi yang diadakan dengan membaca doa dan dzikir disertai membagikan bingkisan sebagai wujud sedekah kepada warga sekitar.

Tradisi tahlilan digelar tidak diadakan setiap hari, namun di malam-malam tertentu mulai malam ke-7, malam ke-40, malam ke-100, dan malam ke-1000. Hitungan malam tersebut terhitung dari tanggal kematian seseorang.

Sebagai contoh, si-A meninggal pada tanggal 1 Januari. Maka keluarga akan menggelar tahlilan di malam ke-7 terhitung dari tanggal kematian si-A yakni tanggal 7 Januari. Sedangkan tahlilan malam ke-40 akan digelar pada bulan selanjutnya yakni 9 atau 10 Februari.

Yang kadang menyulitkan penghitungan adalah malam ke-1000 atau dalam bahakan Jawa disebut dengan istilah Nyewu. Untuk menghitungnya tak perlu khawatir karena masyarakat bisa mengikuti cara hitung Nyewu seseorang salah satunya lewat website calculatornet dengan langkah berikut ini.

  1. Kunjungi website calculatornet;
  2. Pilih “Count Days from a Date”
  3. Masukkan tanggal kematian seseorang, dimulai dari bulan, tanggal, dan tahun;
  4. Masukkan angka “1000” di kolom days (hari);
  5. Klik “Calculate”.
  6. Tunggu sesaat maka akan muncul tanggal, bulan, dan tahun 1000 hari pasca kematian.

Rumus Hitung 1000 Hari Kematian

Harus diketahui bahwa cara hitung 1000 hari kematian seseorang dilakukan dengan mempertimbangkan hari dan pasaran. Hari yang dimaksud dalam konteks ini adalah Senin sampai Minggu. Sedangkan pasaran adalah hari Jawa yakni Kliwon, Legi, Pahing, Pon, dan Wage.

Penghitungan hari biasa bisa dilakukan dengan website calculatornet. Sedangkan untuk menghitung hari pasarannya bisa dilakukan dengan patokan sebagai berikut.

  • Wage -> Pon
  • Kliwon -> Wage
  • Legi -> Kliwon
  • Pahing -> Legi
  • Pon -> Pahing

Sebagai contoh, Anda akan memperingati 1000 hari kematian si-A yang meninggal pada Selasa Legi tanggal 1 Januari 2019. Setelah dihitung secara online peringatan 1000 hari kematian jatuh pada Senin Legi tanggal 27 September 2021. Karena jatuh di pasaran Legi, maka Anda bisa mencari tanggal lain setelah 27 September 2021 dengan pasaran Kliwon.

Istilah Hari Selametan Meninggal Budaya Kejawen

Di kebudayaan Kejawen, hari selametan tak hanya dilakukan di hari ke-1000. Bahkan selamatan dilakukan di malam sesudah kematian. Berikut ini istilah selamatan meninggal menurut Kejawen.

  1. Geblag – Selamatan Malam Setelah Penyemayaman

Geblag adalah selamatan yang dilakukan malam di hari kematian seseorang. Selamatan geblag tak bisa ditunda. Sebagai contoh, si A meninggal pada hari Senin pukul 02.00 WIB. Berarti geblag bisa dilakukan di tanggal yang sama saat malam hari. Orang Jawa biasanya melakukan selamatan geblag pukul 19.00 WIB.

  1. Nelung Dina – Tiga Hari Pasca Kematian

Nelung dina berasal dari drasa telu dina atau tiga harian. Selamatan nelung dina dilakukan tiga hari pasca kematian seseorang. Selamatan juga diadakan oleh keluarga dan dihadiri oleh warga sekitar.

  1. Mitung Dina – Tujuh Hari Pasca Kematian

Selamatan mitung dina dilakukan tujuh hari atau seminggu paca kematian. Biasanya mitung dina dilakukan dibarengi dengan dzikir dan doa tahlil.

  1. Patangpuluh Dina – 40 Harian

Selamatan yang diselenggarakan patangpuluh dina artinya dihitung tepat di hari ke-40 sejak seseorang meninggal dunia. Dari sini aplikasi hitung selametan orang meninggal mulai digunakan karena jumlah hari akan terus bertambah.

  1. Nyatus Dina – 100 Harian

Di hari ke-100 terhitung sejak kematian seseorang, keluarga kembali mengadakan selamatan. Sama seperti hari selamatan lain, nyatus dina diisi dengan kegiatan mendoakan almarhum dan sesepuh lain yang sudah lama mendahului. Ketahui cara menghitung 100 hari orang meninggal agar tidak salah tanggal.

  1. Pendhak Siji – Satu Tahunan

Pendhak bisa diartikan sebagai “setiap”. Artinya selamatan pendhak siji diadakan satu tahun pasca kematian orang yang diselamati.

  1. Pendhak Pindho – Dua Tahunan

Mirip dengan istilah pendhak siji, pendhak pindho diadakan dua tahun atau 730 hari terhitung almarhum meninggal.

  1. Nyewu – 1000 Harian

Nyewu artinya 1000 harian. Biasanya di selamatan ini keluarga tidak hanya menggelar doa dan dzikir namun membagikan bingkisan sedekah sesuai kemampuan kepada tetangga.

Aplikasi Hitung 1000 Hari Kematian

Saat ini ada banyak aplikasi hitung 1000 hari kematian seseorang, baik web based maupun mobile based. Aplikasi tersebut memudahkan keluarga almarhum menghitung kapan waktunya selamatan kematian diadakan. Salah satu aplikasi yang bisa dijumpai di PlayStore adalah Hitungan Hari Kematian.

Aplikasi tersebut disediakan untuk menghitung tanggal hari kematian (wafat) atau tahlilan almarhum. Hitung tanggal yang bisa dilakukan mulai dari 7 harian, 40, 100, 1 tahun, 2 tahun, hingga 1000 harian. Di PlayStore aplikasi tersebut tercatat sudah diunduh sebanyak 100.000 lebih sehingga cukup populer di kalangan masyarakat.

Saat menggunakan aplikasi tersebut, pengguna akan diminta memasukkan nama dan tanggal almarhum. Setelah dicari, aplikasi akan menyajikan tanggal-tanggal yang disesuaikan dengan momen selamatan. Selain itu akan tersedia keterangan apakah hari yang ditampilkan sudah lewat atau belum.

Aplikasi juga menyediakan fitur menarik lain yakni share. Tanggal bisa dibagikan lewat WhatsApp atau media sosial lain seperti Instagram atau Facebook.

Selain terkait menghitung 1000 hari orang meninggal online, kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.