JAKARTA - Hwang Min-hyun, penyanyi idola K-pop dan aktor asal Korea Selatan, mengaku merasa gugup menjalani debut solonya di Indonesia melalui mini konser perdana bertema "UNVEIL" yang akan digelar di The Kasablanka Hall, Jakarta, malam ini.
Ini merupakan penampilan pertamanya sebagai solois di depan para penggemarnya di Indonesia, setelah sebelumnya ia tampil bersama grup K-pop NU'EST.
"Sebelumnya, saya datang ke Indonesia bersama dengan anggota grup, jadi sekarang datang sendiri agak membuat saya merasa gugup. Tapi saya tahu bahwa saya memiliki dukungan yang luar biasa dari penggemar saya, yang disebut Hwangdo," ungkapnya dalam konferensi pers di Jakarta pada hari Sabtu.
Minhyun, yang juga pernah berperan sebagai aktor dalam drama "My Lovely Liar", menjelaskan tema konser solonya, yaitu "UNVEIL". Dia berharap tema ini dapat memberikan penggemarnya pengalaman baru yang tak terlupakan.
"Dengan 'UNVEIL', saya ingin membuka sesuatu yang baru, sesuatu yang dapat saya berikan kepada para penggemar melalui mini konser ini," ujarnya.
Pada pukul 18.30 WIB, Minhyun dijadwalkan untuk memulai mini konser solonya di Indonesia. Dalam sebuah video sebelumnya, dia telah berjanji untuk memberikan penampilan yang menarik bagi penggemarnya dan meminta mereka menantikan kedatangannya.
"Harap tunggu kedatanganku. Saya sangat merindukan kalian," katanya.
Sebelumnya, Minhyun telah bertemu langsung dengan penggemarnya di Indonesia pada tahun 2019 ketika ia tampil bersama NU'EST dalam konser bertema "Segno" dan berpartisipasi dalam sebuah festival musik pada tahun yang sama.
BACA JUGA:
Pada bulan Februari 2023, dikutip dari ANTARA, Sabtu sore ini, ia merilis album mini pertamanya yang berjudul "Truth or Lie" dengan tujuan memperlihatkan berbagai sisi dirinya yang belum pernah diperlihatkan sebelumnya. Album ini terdiri dari enam lagu, termasuk "Hidden Side" sebagai lagu utama, serta "Honest", "Crossword", "Perfect Type", "Smile", dan "Cu