JAKARTA - Pesan berantai berisi program KFC bagi-bagi 3.000 snack bucket beredar melalui aplikasi pesan singkat WhatsApp.
Pesan berantai tersebut menjanjikan snack bucket gratis bagi penerima pesan jika mereka mengisi survei lewat link yang dibagikan dengan alamat tautan: vip-11.fit/kfc/?th=#160.
Dalam tautan itu disebutkan KFC tengah merayakan hari ulang tahun mereka dengan membagikan 3.000 snack bucket dan pengunjung situs diharuskan mengisi survei yang ada di bagian bawah halaman situs.
Benarkah survei tersebut dikeluarkan oleh KFC Indonesia?
Berdasarkan penelusuran VOI melalui akun Instagram resmi KFC, @kfcindonesia yang telah terverifikasi ternyata bantahan mengenai pesan berantai bagi-bagi 3.000 snack bucket telah diunggah.
Lewat unggahan Instastory di akun tersebut, KFC Indonesia membantah telah mengadakan program survei dengan hadiah 3.000 snack bucket.
"Menanggapi beredarnya link survei berhadiah 3.000 Snack Bucket, kami PT Fast Food Indonesia Tbk. menyatakan bahwa KFC Indonesia tidak mengadakan survery berhadiah seperti yang ada di story sebelumnya," tulis mereka seperti dikutip dari unggahannya, Kamis, 26 November.
Selain itu, KFC juga meminta para penerima pesan berantai tersebut untuk mengisi survei yang ada pada halaman situs tersebut.
"Kami mengimbau KFC Lovers untuk tidak mengisi data apapun di survei tersebut dan tidak menyebarkannya kembali," tegas mereka.
Lebih lanjut, KFC mengingatkan segala progam, promo, maupun survei resmi akan disampaikan melalui media sosial resmi milik KFC Indonesia yang bercentang biru atau melalui situs mereka kfcku.com.
"KFC Indonesia tidak bertanggungjawab atas pemberian hadiah dari pihak ketiga yang mengatasnamakan KFC Indonesia. Untuk pertanyaan tentang KFC Indonesia silakan hubungi 14022 atau email [email protected]."